Kapolsek Kedaton Lakukan Penyuluhan Kamtibmas dan Siskamling di Rajabasa Pemuka

Kapolsek Kedaton Lakukan Penyuluhan Kamtibmas dan Siskamling di Rajabasa Pemuka

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Untuk menekan berbagai tindak kejahatan terutama Pencurian kendaraan bermotor roda dua, Kapolsek Kedaton Polresta Bandar Lampung, Kompol Atang Syamsuri didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Rajabasa Pemuka Kecamatan Rajabasa Kota Bandar Lampung, melaksanakan Penyuluhan Kamtibmas dan Sistem keamanan lingkungan (Siskamling) kepada warga dan pemilik Kos-kosan di wilayah Kelurahan Rajabasa Pemuka.

Berbagai upaya pencegahan salah satunya mengadakan Cek Pos Kamling secara rutin di berbagai kelurahan yang ada di wilayah Hukum Polsek Kedaton Polresta Bandar Lampung.

Menurut Kapolsek Kedaton Atang, kegiatan ini dilakukan, selain untuk antisipasi tindak kejahatan juga untuk mendekatkan diri ke masyarakat serta memberikan Motivasi kepada warga untuk meningkatkan Ronda malam di lingkungan masing-masing.

"Kami bersama Bhabinkamtibmas, secara rutin mengecek kegiatan di Pos Kamling", kata dia 

BACA JUGA:Besaran UMK Lamtim Tahun 2023 Sama Dengan UMP

Saat menyambangi Pos Kamling Kelurahan Rajabasa Pemuka Kedaton Kota Bandar Lampung, sebelum kami menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas terlebih dahulu kami mengadakan pengecekan Pos Ronda dan sarana Prasarana yang ada di Pos Ronda tersebut guna memastikan sejauh mana persiapan Pam Swakarsa untuk melaksanakan tugas Roda malamnya, dilanjutkan berdialog dengan warga.

"Karena dalam menciptakan Kamtibmas ini kami membutuhkan peran serta warga masyarakat lewat giat Siskamling mengingat jumlah Personil Kepolisian yang terbatas," jelas Kapolsek Kedaton Kompol Atang saat pengecekan Pos Kamling Rabu (30/11/2022) sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.

"Pos Kamling juga merupakan sistem Keamanan lingkungan yang mana masyarakat dapat berperan langsung dalam menciptakan Keamanan dan Ketertiban lingkungan masing- masing," tutupnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: