Polres Way Kanan Pasang Garis Polisi di Lokasi Penemuan Puluhan Ton Pupuk Bersubsidi

Polres Way Kanan Pasang Garis Polisi di Lokasi Penemuan Puluhan Ton Pupuk Bersubsidi

--

WAY KANAN, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Kapolres Way Kanan, AKBP Teddy Rachesna benar-benar menepati janjinya melakukan pengamanan atas puluhan ton pupuk subsidi jenis phonska yang diduga ditimbun di dalam bangunan eks asrama putra salah satu pondok pesantren di Kampung Kertajaya Kecamatan Negara Batin Kabupaten Way Kanan.

“Pasca mendapatkan informasi tentang penemuan puluhan ton pupuk subsidi di Kampung Karta Jaya, tersebut, satuan reserse dan kriminal Polres Way Kanan bersama Polsek Negara Batin langsung melakukan pengamanan lokasi dengan memberikan police line serta mengambil 3 karung pupuk sebagai barang bukti dari 185 karung pupuk subsidi jenis Phonska tersebut yang masih kami temukan di lokasi dari 50 ton yang diduga ada di gudang tersebut,” ujar Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna melalui Kasat Reskrim Polres Way Kanan AKP Andre Try Putra dan Kanit Tipiter Ipda Rizki Aulia.

Lebih jauh menurut Kasat Reskrim Polres way kanan bahwa, pihaknya telah mengambil keterangan beberapa masyarakat tentang keberadaan pupuk tersebut termasuk dari pengasuh pondok di mana hasilnya bahwa pengasuh pondok sama sekali tidak mengetahui keberadaan pupuk tersebut dan tahu setelah dikonfirmasi media.

Sementara salah satu warga yang juga dikonfirmasi menyatakan tidak tahu tahu tentang keberadaan pupuk, hanya saja dari info yang ia dapat diduga pupuk tersebut milik Sarpady. 

BACA JUGA:Pekon Tanjung Raya Tetapkan Program Kerja Tahun 2023, Ini Programnya

“Jadi kami sekarang sedang melakukan pemanggilan kepada Sapardi yang diduga sebagai pemilik pupuk yang disimpan di pondok Putra Santri salah satu pondok pesantren di kampung Kertajaya Kecamatan Negara Batin Kabupaten Way Kanan tersebut ujar Kasat Reskrim AKP Andre Try Putra mendampingi Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna, 

Diterangkan pada malam sabtu yang lalu berdasarkan informasi dari masyarakat diduga ada satu unit mobil tronton yang sarat dengan pupuk subsidi memasuki atau membongkar muatan di eks asrama putra milik salah satu pondok pesantren di kampung Kertajaya Kecamatan Negara Batin Way Kanan.

Dimana setelah dilakukan kroscek, ternyata pupuk subsidi jenis Phonska yang diduga milik Sarpady warga Kampung Srimenanti Kecamatan Negara Batin itu diduga didapatkan dari oknum yang bertugas ditempat itu.

“Awalnya kami kira pupuk tersebut adalah milik pengasuh pondok pesantren akan tetapi ternyata jangankan mengetahui pihak penimbun pupuk itu sama sekali tidak minta izin kepada pengasuh pondok, mungkin si pemilik dan oknum tersebut merasa pupuk itu akan akan aman setelah disimpan di lokasi pondok,” ujar Sumber terpercaya tadi.

BACA JUGA:IPM Lambar Berada di Urutan 8 se-Lampung, Kemiskinan Mencapai 39.360 jiwa

Pernyataan Sumber Radar dibenarkan oleh Ust Harisun pengasuh pondok yang dijadikan tempat penyimpanan pupuk subsidi tersebut, dan bahkan menurut Harisun kalau nanti sudah diketahui pemilik asli pupuk tersebut pihaknya akan melakukan tuntutan kepada si pemilik karena telah mencemarkan nama pondok yang dikelola keluarganya tersebut.(sah/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: