Kepengurusan DPC PJS Kabupaten Basel Terbentuk, Ini Penyampaian Ketua PJS Babel
--
PANGKAL PINANG, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Vilzar, wartawan media online tintarakyat.com diberi amanat dan dipercayai menjadi Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) organisasi profesi Pers, Pemerhati Jurnalis Siber (PJS) kabupaten Bangka Selatan (Basel).
Kendati terbilang baru menggeluti profesi dunia jurnalistik pria kelahiran Toboali Basel yang mengenakan kacamata ini, menunjukkan keseriusan bergabung di organisasi PJS sebagai wadah profesinya untuk membangun dirinya bersama sahabat pewarta di Kabupaten Bangka Selatan untuk menjadi lebih baik menuju wartawan yang profesional, berkompeten dan mengedepankan Kode Etik Jurnalistik (KEJ).
Keseriusan Vilzar menerima amanat dan kepercayaan untuk menggawangi PJS di Kabupaten Basel dibuktikannya dengan menjemput langsung Surat Keputusan (SK) Nomor : 003/SK/DPD-PJS-BABEL/DPD/2022 Tentang pengangkatan DPC Kabupaten Bangka Selatan periode tahun 2022 - 2027, di sekretariat Kantor Berita Online Bangka Belitung/ KBO Babel, jalan Pulau Bangka Ruko Citra Square No. 3 Air Itam Kota Pangkalpinang, Senin (09/10/2022) kemarin.
Kehadiran Vilzar didampingi Jonhendra anggota PJS Basel disambut hangat Rikky Fermana Ketua PJS Bangka Belitung didampingi Dedi Hidayat Wakil Sekretaris dengan suasana keakraban dan kekeluargaan.
BACA JUGA:Madura Minahasa
"Tidak semua sahabat pewarta yang mendapat kesempatan dan kepercayaan untuk memimpin organisasi PJS di tingkat Kabupaten, artinya kami ada penilaian sendiri terhadap pewarta yang diberikan tugas dan amanah dan sahabat Vilzar kami anggap mampu mengibarkan dan membesarkan organisasi PJS ini," kata Rikky.
"Kita akan terus berkomunikasi dan berkoordinasi dengan seluruh anggota PJS di Kabupaten/kota untuk dirangkul dalam membangun kualitas dirinya menjadi pewarta yang baik dan benar bersama PJS," lanjutnya.
Ditegaskan Ketua PJS Babel, bahwa organisasi PJS tidak mempersoalkan baru atau tidaknya seseorang itu menjadi pewarta atau wartawan, yang terpenting bagi wartawan mau belajar, maju dan melaksanakan visi misi organisasi, selain bisa menjaga nama baik organisasi dan bermanfaat bagi masyarakat pers Babel.
Penanggungjawab KBO Babel tak lupa, menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh pengurus atau anggota PJS atas antusias dan semangat para pekerja pers untuk bergabung bersama PJS.
BACA JUGA:Peduli Penderita Kanker Mata, DPC PJS Lahat Kembali Turun ke Jalan
Kendati belum genap 6 bulan terbentuknya Kepengurusan DPD PJS di Negeri Serumpun Sebalai Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, sudah 5 DPC di tingkat Kabupaten/Kota terbentuk kepengurusannya dan menjadi provinsi yang ikut serta dalam deklarator organisasi PJS pada Munas Ke 1 PJS pada Bulan November 2022 mendatang.
Ditempatkan yang sama Vilzar mengungkapkan bahwa keinginan bergabung di organisasi PJS ini lahir lantaran adanya kepedulian terhadap para jurnalis yang selama ini di cap buruk, kerap disebut wartawan bodrex atau wartawan abal-abal.
"Selain itu yang menjadi anggota PJS tidak membedakan wartawan baru atau lama, karena PJS siap merangkul, mendidik dan mengayomi para pegiat pers Babel menjadi yang lebih baik dan benar dalam melaksanakan tugas jurnalistiknya," ungkap Ketua PJS Basel.
Diungkapkannya, dirinya bersama pengurus/anggota PJS Basel siap mengikuti petunjuk dan arahan pengurus DPP dan DPD PJS Babel, apalagi terkait dengan pelatihan dan pendidikan jurnalistik yang diadakan oleh DPP PJS yang seiring dengan tujuan dan cita-cita Dewan Pers.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: