204 Pejabat Pemkab Pesbar Belum Diklatpim

204 Pejabat Pemkab Pesbar Belum Diklatpim

Ilustrasi--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Hingga kini pejabat Eselon II, III, dan IV dilingkungan Pemerintah Kabupaten Pemkab) Pesisir Barat (Pesbar) banyak yang belum mengikuti pendidikan dan pelatihan kepemimpinan (Diklatpim). Pasalnya, karena terbentur dengan kondisi anggaran daerah.

Kabid Pengembangan Pegawai, Ketut Satriye, S.H, M.M., mendampingi kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pesbar, Sri Agustini, S.Km, M.Kes., mengatakan, pejabat yang belum mengikuti Diklatpim di Pesbar masih cukup banyak. 

Berdasarkan data yang ada hingga kini tercatat sebanyak 204 pejabat eselon II, III, dan IV yang belum mengikuti Diklatpim.

“Dari data itu, rinciannya yaitu pejabat Eselon II terdapat 17 orang, Eselon III sebanyak 89 orang, dan Eselon IV berjumlah 98 orang,” katanya, Selasa (27/9).

BACA JUGA:Kecelakaan Mobil VS Motor, Satu Luka Satu Sempat Tak Sadarkan Diri

Dijelaskannya, hingga kini Pemkab Pesbar melalui BKPSDM masih terus berupaya untuk mengusulkan anggaran kegiatan Diklatpim bagi pejabat yang belum mengikuti Diklatpim meski dilakukan secara bertahap. Karena terbentur dengan kondisi anggaran, sehingga Diklatpim belum bisa direalisasikan.

“Bahkan, dalam pembahasan Rancangan Peraturan Daerah Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) tahun 2022 lalu juga telah diusulkan dan dibahas bersama untuk pelaksanaan diklatpim itu,” jelasnya.

Ditambahkannya, pada APBD Perubahan tahun 2022 diusulkan anggaran diklatpim untuk pejabat Eselon III sebanyak tujuh orang, dan Eselon IV sebanyak empat orang. 

Dirinya berharap dapat terealisasi, sehingga pada 2023 mendatang Diklatpim itu sudah bisa dilaksanakan. 

BACA JUGA:Momen Liwa Expo, Disbunnak Lambar Buka Pelayanan Kesehatan Hewan

Kedepan, juga diharapkan secara bertahap semua pejabat Eselon II, III, dan IV dapat mengikuti Diklatpim.

“Kebutuhan anggaran untuk Diklatpim itu memang besar yakni dengan kisaran Rp20 juta untuk setiap peserta/orang, dengan waktu pelaksanaan diklatpim selama tiga bulan,” katanya.

Ditambahkannya, pada tahun anggaran 2023 mendatang BKPSDM Pesbar merencanakan akan menggelar kegiatan diklat prajabatan atau diklat dasar bagi Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPNSD)  setempat sebanyak 101 orang. 

“Selain itu juga akan dilaksanakan seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama untuk Eselon II.A dilingkungan Pemkab Pesbar ini,” pungkasnya. (yan/d1n)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: