Way Balau Meluap, Sejumlah Rumah Terendam Banjir

Way Balau Meluap, Sejumlah Rumah Terendam Banjir

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Pesisir Tengah pada Sabtu (24/9) sore sekitar pukul 16.30 WIB, menyebabkan aliran Sungai (Way) Balau, di Kelurahan Pasarkota Krui meluap dan merendam sejumlah rumah warga.

Lurah Pasarkota Krui Sartono, mengatakan, akibat luapan Way Balau tersebut sejumlah rumah warga terendam banjir dan satu rumah tertimpa pohon tumbang akibat gerusan aliran sungai.

"Satu rumah yang tertimpa pohon tersebut milik Saif Juanda, saat ini ranting pohon sudah dibersihkan, namun batang pohon masih dibiarkan karena terkendala peralatan untuk membersihkannya," kata dia.

Pihaknya berharap, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dapat turun langsung ke lokasi banjir tersebut untuk membersihkan pohon tumbang yang menimpa rumah warga itu.

BACA JUGA:Hujan Deras, Enam Pekon di Ngaras Terdampak Banjir

"Warga berharap pohon tumbang itu bisa dibersihkan, karena warga tidak memiliki mesin chainsaw sehingga pohon tumbang itu tidak sepenuhnya bisa dibersihkan," jelasnya.

Menurutnya, sejumlah lingkungan yang berada di sepanjang aliran Way Balau itu memang rawan terdampak banjir dari luapan sungai tersebut.

"Banjir memang sudah menjadi langganan sejumlah lingkungan, terutama di lingkungan pasar tengah, yang meliputi lebak, Pasar Kudan dan Pasar Klewer, apalagi hari ini hujan yang turun cukup deras dan berlangsung lama," pungkasnya. (ygi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: