Kecamatan Batuketulis Serahkan Bantuan Sembako-Uang Tunai untuk Korban Kebakaran

Kecamatan Batuketulis Serahkan Bantuan Sembako-Uang Tunai untuk Korban Kebakaran

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kecamatan Batuketulis, Kabupaten Lampung Barat menyerahkan bantuan berupa sembako dan uang tunai kepada korban kebakaran di Pekon Kenali, Kecamatan Belalau, Senin 25 Juli 2022.

Bantuan bersumber dari kegiatan penggalangan yang dilaksanakan oleh seluruh elemen mulai dari pemerintah kecamatan, lembaga maupun instansi serta aparatur pekon dan karang taruna di 10 pekon itu diserahkan oleh Camat Batuketulis Sri Handayani, S.H, didampingi Sekcam Batuketulis Nusirwan, para peratin, dan sejumlah perwakilan karang taruna kepada petugas posko penggalangan di Pekon Kenali. 

Di kesempatan itu, Sri Handayani menyampaikan ungkapkan bela sungkawa atas musibah kebakaran yang terjadi pada Jumat 22 Juli 2022 lalu itu. 

Ia berharap bantuan bersumber dari penggalangan yang dilaksanakan seluruh elemen masyarakat di 10 pekon tersebut dapat bermanfaat untuk keluarga korban.

BACA JUGA:Dana Desa Tahap II untuk 11 Pekon Cair

“Semoga bantuan alakadarnya ini bisa bermanfaat, jangan dilihat dari nilainya akan tetapi ini adalah bentuk kepedulian dan solidaritas dari seluruh elemen masyarakat yang ada di Kecamatan Batuketulis. Semoga saudara-saudara kita yang tertimpa musibah diberi ketabahan dan kita berharap ada hikmah dibalik cobaan yang diberikan,” ungkapnya. 

Lanjut dia, musibah ini merupakan duka buat semua, sudah menjadi kewajiban sesama warga yang ada di Lambar untuk berpartisipasi memberikan semangat moril dan materil dengan segala kemampuan yang dimiliki.

“Apa yang dirasakan oleh saudara-saudara kita ini tentunya ikut kita rasakan juga, sehingga kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk tidak hanya sampai disini, besok atau lusa bagi yang ingin membantu biasa langsung mendatangi posko yang di Pekon Kenali karena kepedulian kita bersama dapat meringankan beban saudara kita,” harapnya. 

Seperti diketahui, dalam kesempatan itu pemerintah Kecamatan Batuketulis menyerahkan sejumlah bantuan pangan diantaranya makanan siap saji, beras, pakaian layak pakai serta uang tunai sebesar Rp17 juta.

BACA JUGA:Ini Kronologis Penemuan Anak yang Hanyut di Kemiling

Sebelumnya, musibah kebakaran terjadi di Pekon Kenali, Kecamatan Belalau, pada Jumat 22 Juli 2022 sekitar pukul 09:40 WIB. 

Kebakaran tersebut menghanguskan tiga rumah warga, dimana dua diantaranya milik Iwan Saputra (48) dan Mat Supardi (60) ludes total. 

Sementara satu rumah lainnya milik Joni Irwanto (54) lebih dari sebagian bangunan hangus sehingga tidak dapat dihuni.

Akibat musibah kebakaran yang dipicu dari adanya kebocoran tabung kompor gas elpiji saat ada aktivitas memasak tersebut menimbulkan kerugian materil yang ditafsir mencapai Rp2 miliar. (edi/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: