Merasa Tidak Diberdayakan, Utusan Warga Ngeluruk Proyek PLTMH Way Besai

Merasa Tidak Diberdayakan, Utusan Warga Ngeluruk Proyek PLTMH Way Besai

Medialampung.co.id - Utusan warga Pekon Waypetai, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) mendatangi lokasi pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) Waybesai, yang saat ini mulai dikerjakan. 

Kedatangan tersebut untuk dapat berkonsultasi dan koordinasi dengan pimpinan proyek atas keberatan warga Pekon Waypetai khususnya yang merasa tidak diberdayakan dalam pembangunan proyek yang kabarnya menelan dana cukup fantastis tersebut. 

Disampaikan utusan warga Said, kedatangannya beberapa warga ke lokasi PLTMH tersebut pada Kamis (3/3) untuk meminta waktu dapat berkoordinasi dengan pihak perusahaan, dimana masyarakat merasa keberatan tidak diberdayakan dalam pengerjaan proyek tersebut. 

"Kami mencoba datang ke lokasi untuk koordinasi tapi kami belum bisa bertemu yang berkompeten proyek tersebut," katanya.

Said juga mengatakan jika dalam pekan ini hingga pekan depan utusan warga masih tidak bisa koordinasi dengan pihak perusahaan, direncanakan warga akan melakukan unjuk rasa. 

Dengan dasar, akan menanyakan tidak dilibatkannya masyarakat setempat dalam pengerjaan proyek tersebut, atau dengan kata lain justru diisi orang-orang luar yang bukan pemilik wilayah. 

"Kami terkesan jadi tamu di negeri sendiri, jika dalam proyek itu warga lokal yang punya wilayah tidak diberdayakan," kata dia. 

Menurut Said, tujuan pihak masyarakat berkoordinasi dengan pelaksana kegiatan, untuk memastikan sumbangsih warga, yang artinya saling menguntungkan. 

Sebab jika tidak ada kejelasan dari awal dalam pengerjaan mega proyek itu, dikhawatirkan berdampak kurang baik dalam proses pembangunan. 

"Sangat wajar jika masyarakat mendesak untuk dapat diberdayakan, lahan tersebut masuk wilayah pekon seperti Waypetai, Sidangpagar dan Simpangsari," imbuhnya.

Berdasarkan informasi yang masuk proyek PLTMH Waybesai dengan kapasitas 2 X 3 MegaWatt (MW), oleh PT Adimitra Energi Hidro (AEH) PLTMH tersebut tidak terlalu jauh dan masih satu aliran dengan PLTA Way Besai. 

Via Handphone pihak pelaksana PLTMH, Wahid menyebutkan bahwasannya tahapan pengerjaan proyek tersebut masih tahap persiapan, sehingga belum melibatkan banyak tenaga kerja. Namun demikian Wahid mengarahkan untuk koordinasi dengan bagian humas Jumadi. (r1n/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: