Lawan Covid-19 PMI Lambar Bagikan 10 Unit Pos Cuci Tangan 

Lawan Covid-19 PMI Lambar Bagikan 10 Unit Pos Cuci Tangan 

Medialampung.co.id -  Dalam upaya antisipasi serta mencegah mata antai penyebaran Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Lampung Barat (Lambar) menyerahkan Sepuluh  unit Pos Cuci Tangan.

Penyerahan sarana cuci tangan yang dilakukan di Sepuluh titik tersebar di Tujuh dipimpin langsung oleh Ketua PMI Lampung Barat Edi Noval, S.Kom.  

Lokasi yang mendapatkan bantuan PMI itu seperti Pondok Pesantren (Ponpes) Mifathul Huda 407, Kelurahan Tugusari, Kecamatan Sumberjaya, Masjid Jami' Nurul Iman Purajaya Kec Kebuntebu dan  Puskesmas Kebuntebu.

Kemudian lokasi wisata religi Kampung Bali, Pekon Srimenanti, Kecamatan Airhitam.  Yayasan Miftahul Huda, Pekon Tambakjaya Kecamatan Waytenong. Gereja Katolik Kecamatan Balikbkit, RSUD Alimudin Umar,  Pekon Ujung Kecamatan Lumbok Seminung, Pekon Tuguratu Kecamatan Suoh. Dan  Pekon sukamarga Kecamatan Suoh

Selain menyerahkan 10 unit Pos Cuci tangan, juga diserahkan Paket sarana Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Paket Alat Pelindung Diri (APD)  serta hand sanitizer.

Ditegaskan Edi Novial yang juga Ketua DPRD Lambar, kegiatan tersebut merupakan kerjasama antara PMI  dengan Palang Merah Amerika. 

Dimana selain menyerahkan 10 unit pos cucitanganan PMI Lambar juga terus secara masif melakukan kampanye untuk pencegahan Covid-19 di kabupaten itu khususnya mulai dari kampanye menggunakan media kain kampanye melalui media elektronik media sosial dan lainnya.

Dengan harapan dilakukannya kampanye itu masyarakat Lambar akan mendapatkan edukasi tentang Covid-19 dan Bumi Skala Bekhak itu dapat meminimalisir terjadinya penyebaran virus Covid-19.

"Relawan PMI Kabupaten Lampung Barat secara kontinyu melakukan kampanye diantaranya pelaksanaan tata cara pelaksanaan normal penggunaan masker serta protokol kesehatan lainnya di masyarakat," jelasnya.

Selain itu juga kampanye dilaksanakan di tingkat sekolah untuk memberikan edukasi dan pemahaman kepada ada siswa bahwa pentingnya melaksanakan protokol kesehatan dengan sudah mulai dilaksanakannya kegiatan belajar mengajar Tatap Muka di Kabupaten Lampung Barat. (rin/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: