Pekon Karangagung Kembali Salurkan BLT-DD Untuk 131 KPM

Pekon Karangagung Kembali Salurkan BLT-DD Untuk 131 KPM

--

Pekon Karangagung Kembali Salurkan BLT-DD Untuk 131 KPM

 

LAMPUNG BARAT, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Sebagaimana tertuang dalam Keputusan Presiden (Kepres) Nomor 104 Tahun 2021. Pemerintah Pekon Karangagung, Kecamatan Waytenong Kabupaten Lampung Barat (Lambar) kembali salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD), kepada 131 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk periode (April, Mei, Juni).

Seperti sebelumnya pendistribusian di pusatkan di GSG Balai Pekon setempat Selasa (11/7). Pada kesempatan kali ini hadir Koordinator Kecamatan (Korcam) Tenaga Pendamping Profesional (TPP), Kecamatan Waytenong, Kabupaten Lampung Barat Andi Herawan Saputra, S.Pd., Tenaga Teknik, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan seluruh unsur pemerintahan Pekon Karangagung. 

Dalam sambutannya Peratin Junaidi Sopantono, A.Md.,  berharap bantuan dapat dipergunakan untuk kebutuhan pokok, atau untuk bidang kesehatan seperti jika ada dalam keluarga mengalami sakit dipergunakan beli obat. 

Selain daripada itu dia meminta masyarakat tidak hanya berharap bantuan dari pemerintahan, karena tidak mungkin bantuan langsung tunai ini akan selalu ada bagi masyarakat.

Pada kesempatan juga Junaidi Sopantono yang lebih akrab di spa Bang Jon Karim  menghimbau kepada masyarakat untuk dapat meningkatkan keamanan di rumah dan lingkungan masing-masing mengingat sekarang ini sedang suasana panen kopi yang menjadi komoditas masyarakat Lambar. 

Sekedar diketahui pembagian BLT juga dibarengi dengan pelaksanaan vaksin Covid-19 bagi masyarakat Pekon Karangagung,  yang langsung dilaksanakan oleh perawat pekon. (r1n/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: