Bupati Parosil Mabsus Ditunjuk Jadi Ketua SKIn Chapter Lambar

Bupati Parosil Mabsus Ditunjuk Jadi Ketua SKIn Chapter Lambar

--

Medialampung.co.id - Bupati Lampung Barat Hi Parosil Mabsus didampingi Wakil Bupati Drs. Mad Hasnurin menghadiri acara Deklarasi Pengurus Suzuki Katana Jimny Indonesia (SKIn) chapter Lampung Barat yang berlangsung di bukit Bawang Bakung, Pekon Negeriratu, Kecamatan Batubrak, Sabtu malam (25/6).

Kegiatan itu dihadiri seluruh jajaran pengurus SKIn diantaranya Ketua Umum SKIn Nation Pusat, Nopri, Ketua Pengurus Daerah SKIn Provinsi Lampung Wawan Sah, Ketua Indonesia Offroad Federation (IOF) Drs. Ali Rahman, M.T, yang juga selaku Wakil Bupati Way Kanan serta para anggota Skin Chapter Lambar dan para peserta SKIn asal luar daerah diantaranya SKIn Palembang, SKIn Baturaja, SKIn Oku Selatan dan SKIn Prabumulih.

Dalam deklarasi itu, jajaran pengurus SKIn Chapter Lambar periode 2022-2024 itu resmi diketuai oleh Bupati Lambar Parosil Mabsus dan Wakil Ketua dijabat oleh Ketua DPRD Lambar Edi Novial S.Kom, Sekretaris Erwiensyah Husein dan Bendahara yakni Ardianto Ahdar.

Di kesempatan itu, Parosil menyambut baik adanya kegiatan yang dilaksanakan untuk meningkatkan kembali olahraga serta memacu adrenalin masyarakat. Menurutnya, selain menumbuh kembangkan bakat-bakat peserta  kegiatan ini dapat menjadi hiburan tersendiri bagi masyarakat.

"Tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai ajang untuk meningkatkan silaturahmi, persaudaraan dan kekeluargaan antara Organisasi maupun Pemkab Lambar dan masyarakat. Semoga pertemuan kita pada malam hari ini akan menanamkan sebuah persahabatan dan kekeluargaan," ujarnya.

Selanjutnya ia menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh panitia dan seluruh peserta SKIn Chapter Lambar yang telah bahu-membahu dalam memeriahkan acara tersebut. 

"Lampung barat ini memiliki kondisi alam yang sangat berbeda dengan daerah lainnya yang ada di Provinsi Lampung, kondisi alamnya sangat menantang dan ini merupakan salah satu keunggulan yang hanya ada di Lambar," kata Parosil.

Ia berharap kegiatan SKIn chapter Lambar dapat semakin besar dan tidak menjadi komunitas  yang arogan dan ugal-ugalan dalam berkendara akan tetapi justru menjadi contoh sebagai komunitas yang kokoh, kuat, dan tetap dalam kerendahan hati.

"Membangun dan menumbuhkembangkan sebuah organisasi itu dibutuhkan sebuah kebersamaan dan komitmen. Karena jika hanya membentuk organisasi itu mudah. Tapi, membangun sebuah organisasi itu yang sulit. Maka dari itu perlunya  komitmen kita bersama," ujarnya.

Dengan demikian, ia meminta perhatian dan dukungan dari seluruh jajaran pengurus dan anggota untuk menjalankan roda organisasi  dengan lancar, tertib dan aman serta berkontribusi nyata untuk Kabupaten Lampung Barat.(edi/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: