Sebanyak 24.333 WUS di Lamteng Pasang Implant dan IUD

Sebanyak 24.333 WUS di Lamteng Pasang Implant dan IUD

Medialampung.co.id- Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PP dan KB) Lampung Tengah telah melayani pemasangan alat kontrasepsi implant dan IUD secara gratis kepada 23.112 wanita usia subur pada 2019 dan 1.221 WUS pada Januari-Februari 2020.

Hal ini diungkapkan Bupati Lamteng Loekman Djoyosoemarto dalam peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke-27 bertema BKKBN Baru dengan Cara Baru dan Semangat Baru Hadir di dalam Keluargamu. 

"Harganas Ke-27 memiliki moto Berencana itu Keren. Dengan semangat itu, BKKBN saat ini melakukan Rebranding pembangunan Keluarga, Kependudukan, dan Keluarga Berencana atau Bangga Kencana dengan tekad agar BKKBN semakin mampu untuk terus berupaya meningkatkan kepedulian keluarga Indonesia dalam membangun keluarga berkualitas demi pembangunan sumber daya manusia Indonesia seutuhnya," katanya.

Program Bangga Kencana di Lamteng, kata Loekman, dilaksanakan secara terpadu dengan program gotong-royong memberikan pelayanan KB keliling kepada masyarakat di 28 kecamatan.

"Program ini menjangkau masyarakat yang tinggal di kampung yang jauh dari fasilitas kesehatan dan Klinik Keluarga Berencana. Saya berharap dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan sumbangsih yang positif bagi Pemkab Lamteng dalam upaya pengendalian laju pertumbuhan penduduk serta mewujudkan keluarga kecil yang bahagia dan sejahtera. Target sasaran yang dilayani adalah sebanyak 5.065 akseptor melebihi target yang ditetapkan dari Perwakilan BKKBN Provinsi Lampung sebanyak 4.811 akseptor," ungkapnya.

Dinas PP dan KB Lamteng, kata Loekman, telah melayani pemasangan alat kontrasepsi implant dan IUD secara gratis.

"Pemasangan alat kontrasepsi gratis implant kepada 23.112 wanita usia subur (WUS) pada 2019 dan 1.221 wanita usia subur pada 2020," katanya. (sya/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: