Parosil Safari Jumat di Pagardewa

Parosil Safari Jumat di Pagardewa

Medialampung.co.id - Dalam mengimplementasikan salah satu dari Tujuh (Pitu) program Pemerintah Kabupaten Lampung Barat (Lambar). 

Yaitu bidang Peningkatan Iman dan Taqwa, Bupati  Hi.Parosil Mabsus melakukan safari Jumat di Masjid Baitul Rohmat Pekon Sukajaya Kecamatan Pagardewa, Jumat (18/9).

Pada agenda itu Parosil melakukan penyerahan bantuan kelengkapan alat ibadah berupa Ambal dan Jam Digital yang dilakukan secara simbolis dan disaksikan langsung Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lambar Hi Sutikno, beberapa Kepala OPD, Camat Pagardewa, Peratin se-Kecamatan Pagardewa bersama, Babinsa, Babinkamtibmas dan dihadiri Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Masyarakat Setempat.

Dalam sambutannya Parosil yang akrab disapa Pak Cik, mengatakan safari Jumat merupakan salah satu langkah upaya dalam Meningkatkan Iman dan Taqwa yang masuk dalam salah satu dari Pitu program Bupati.

"Safari Jumat ini merupakan salah satu dari Tujuh program Bupati dalam meningkatkan Iman dan Taqwa," ungkapnya.

Selain itu, Safari Jumat  merupakan salah satu bentuk silaturahmi. Dan dengan cara seperti ini Bupati dapat melihat langsung situasi kondisi yang dirasakan masyarakat. 

"Ini adalah satu cara kita bersilaturahmi, pak bupati juga bisa melihat dan merasakan apa yang dialami masyarakat," tegasnya.

Sementara itu, Salah Satu Tokoh Masyarakat setempat. Darwin, menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati yang telah hadir di Pekon Sukajaya dalam bentuk safari Jumat.

Menurutnya kehadiran Bupati ini merupakan suatu kebanggaan bagi masyarakat setempat. Dan. Ia mengucapkan terimakasih atas program-program Pemkab Lambar yang salah satunya yaitu insentif guru ngaji, karena program tersebut sangat membantu dan bermanfaat.

"Terimakasih kami ucapkan, atas program-program dan bantuan dari pak bupati, salah satunya yaitu Insentif bagi Guru ngaji, ini sangat membantu dan bermanfaat," ungkapnya. (rin/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: