Dunia Kesehatan Lambar Berduka, Satu Nakes di RSUDAU Meninggal Akibat Covid-19

Dunia Kesehatan Lambar Berduka, Satu Nakes di RSUDAU Meninggal Akibat Covid-19

Medialammpung.co.id - Dunia kesehatan Lampung Barat berduka, satu tenaga kesehatan (Nakes) terbaiknya yang bertugas di Rumah Sakit Umum Daerah Alimudin Umar (RSUDAU) Anwar Sobirin bin Purwadi meninggal setelah berjuang selama dua minggu melawan ganasnya Coronavirus Disease 2019 (Covid-19).

Almarhum menghembuskan nafas terakhirnya pada Kamis malam (29/7) sekitar pukul 23.00 WIB di ruang Intensive Care Unit (ICU) RSUDAU di usia yang ke-42 tahun. 

Meninggalnya Anwar Sobirin membawa duka mendalam bagi keluarga besar RSUDAU, keberangkatan ambulance dari halaman ruang kamboja RSUDAU menuju tempat peristirahatan terakhirnya diiringi dengan isak tangis para Nakes di rumah sakit plat merah tersebut. 

Mas Anwar---demikian ia akrab disapa, yang kesehariannya bertugas di ruang operasi tersebut terpapar Covid-19 sekitar dua minggu lalu, ia meninggalkan satu orang istri dan empat orang anak. 

Saat dihubungi via ponselnya, Direktur RSUDAU dr. Iman Hendarman, Sp.A, M.Kes.,  mengungkapkan, Anwar Sobirin meninggal setelah terpapar Covid-19 dengan komorbid atau penyakit penyerta hipertensi dan batu ginjal. 

"Kami keluarga besar RSUDAU tentu merasa sangat kehilangan, almarhum adalah sosok yang baik dan bersahaja. Meninggalnya almarhum merupakan kasus meninggalnya Nakes yang pertama akibat terpapar Covid-19 di Lambar, kami mohon doanya semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran," ungkap Iman Hendarman. (nop/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: