Diduga Terpeleset Saat Perbaiki Mesin Air, Seorang Nenek Ditemukan Meninggal Dunia di Sumur

Diduga Terpeleset Saat Perbaiki Mesin Air, Seorang Nenek Ditemukan Meninggal Dunia di Sumur

Medialampung.co.id - Diduga terpeleset ketika hendak memperbaiki pompa air, Kurniawati (60) seorang nenek asal Pekon Gunungsugih, Kecamatan Balikbukit, Kabupaten Lampung Barat ditemukan meninggal dunia dalam sebuah sumur pada Sabtu (19/3) sekitar pukul 05.15 WIB.

Kapolsek Balikbukit Iptu Arnis Daely mewakili Kapolres AKBP Hadi Saepul Rahman, S.Ik, mengungkapkan, kronologis kejadian bermula Sekira pukul 05.15 WIB, anak korban yaitu Septia Rosalia saat itu baru bangun tidur dan hendak melaksanakan sholat subuh.

"Saat hendak mengambil air wudhu dan melihat tutup sumur yang terbuat dari papan terbuka, kemudian ia melihat korban sudah dalam kondisi mengambang di dalam sumur," jelasnya.

Seketika, anak korban berteriak minta tolong kepada warga sekitar dan Pemangku melaporkan Kejadian tersebut kepada Bhabinkamtibmas Pekon Gunungsugih ditindaklanjuti oleh Polsek Balikbukit.

"Dari hasil pengecekan di TKP tidak ada kejanggalan-kejanggalan dan kemungkinan korban ini terpeleset saat hendak memperbaiki mesin air yang rusak, hal itu juga dikuatkan dari keterangan anak korban yang menyebut bahwa mesin air itu memang dalam kondisi rusak," ujarnya.

Ia menambahkan, terkait hasil pengecekan di TKP, sumur tersebut memiliki kedalaman sekitar empat meter dengan diameter cincin sumur sekitar 50 Cm.

"Korban ini tinggal bersama anaknya, dan setelah kejadian korban langsung dimakamkan oleh pihak keluarga," imbuhnya.(edi/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: