Dihadapan Sandiaga Uno, Agus Istiqlal Paparkan Kejuaraan Krui Pro 2022

Dihadapan Sandiaga Uno, Agus Istiqlal Paparkan Kejuaraan Krui Pro 2022

--

Medialampung.co.id - Bupati Pesisir Barat (Pesbar) Dr. Drs. Agus Istiqlal, SH, MH., bersama jajarannya dan Anggota DPRD Pesbar menyambangi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) untuk menyampaikan sekaligus memaparkan rencana pelaksanaan kejuaraan Surfing Internasional, WSL Krui Pro QS 5000 yang akan dilaksanakan pada Juni mendatang di Pantai Tanjung Setia, pada Senin (23/5) malam.

Bertempat  di Balai Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona lantai 1, Kantor Pusat Kemenparekraf, rombongan disambut langsung Menteri Parekraf Sandiaga Salahudin Uno beserta jajaran dan sejumlah anggota DPR-RI dari komisi X.

Di hadapan Menteri Sandiaga Uno, Agus Istiqlal menyampaikan kejuaraan Surfing Internasional yang bertajuk Krui Pro akan kembali digelar di Kabupaten Pesbar tepatnya di Pantai Tanjung Setia Kecamatan Pesisir Selatan, pada tanggal 11 hingga 17 Juni mendatang.

"Ajang bergengsi WSL Krui Pro akan banyak mendatangkan dampak positif terhadap perkembangan dan kemajuan pariwisata yang ada di Negeri Para Saibatin dan Ulama, terutama kembali hadirnya wisatawan mancanegara ke Kabupaten Pesbar," kata dia.

Menurutnya, dengan adanya kejuaraan Surfing Internasional tersebut, secara langsung dapat mempromosikan destinasi wisata unggulan yang ada di Kabupaten Pesbar ke kancah internasional. Sehingga diharapkan bisa menarik wisatawan baik lokal maupun internasional untuk berkunjung.

"Pelaksanaan Krui Pro tahun 2022 ini merupakan yang ke empat kalinya akan diselenggarakan, dimana kejuaraan pertama pada tahun 2017 Krui QS1000, tahun 2018 Krui Pro QS1500, tahun 2019 Krui Pro QS3000 Man QS1500 Woman, sedangkan pada tahun 2020 dan 2021 tidak terselenggara karena pandemi Covid-19, baru di tahun 2022 ini Krui Pro QS5000," jelasnya.

Lanjutnya, untuk mendukung sukseskan event kejuaraan dunia tersebut, Pemkab Pesbar selalu berkoordinasi dengan berbagai pihak, mulai dari tingkat provinsi hingga ke pemerintah pusat, Agus Istiqlal berharap kegiatan tersebut dapat mendongkrak ekonomi masyarakat di kabupaten setempat.

Agus Istiqlal juga menegaskan bahwa Pemkab Pesbar siap menyelenggarakan kegiatan Surfing Internasional WSL Krui Pro QS5000 tahun 2022 tersebut, karena itu  Kabupaten Pesbar mengharapkan kehadiran Menteri Pariwisata dan dapat meyakinkan Presiden RI Joko Widodo untuk membuka Krui Pro 2022 tersebut.

"Terselenggaranya WSL Krui Pro juga akan berdampak langsung pada roda perekonomian di Pesisir Barat, mulai dari penerbangan, transportasi umum, pedagang lokal, sarana penginapan, hingga warung makan, karena kita yakin bahwa kompetisi surfing internasional ini akan mampu mendatangkan Wisman dalam jumlah yang banyak," tegasnya. (ygi/mlo)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: