Perbedaan Sunscreen dan Sunblock: Mana yang Cocok untuk Kulitmu?

Senin 25-08-2025,17:28 WIB
Reporter : Jeni Elizabet
Editor : Budi Setiawan

Namun, produk ini memerlukan waktu agar bisa bekerja dan pada beberapa kasus dapat menyebabkan iritasi pada kulit sensitif. 

Di sisi lain, sunblock lebih aman untuk kulit sensitif, langsung efektif setelah diaplikasikan, dan cenderung lebih ramah lingkungan. 

Meski demikian, teksturnya yang kental bisa terasa berat, meninggalkan noda putih, dan mudah luntur jika terkena keringat atau air.

Dari sisi keamanan, keduanya aman digunakan selama sesuai dengan jenis kulit dan diterapkan dengan benar. 

BACA JUGA:Upacara Adat di Banten yang Unik dan Sarat Makna

Untuk kulit sensitif atau anak-anak, sunblock berbahan mineral lebih direkomendasikan. Sedangkan sunscreen berbahan kimia bisa menjadi pilihan bagi mereka yang menginginkan hasil ringan, transparan, dan cepat meresap. 

Jika peduli pada lingkungan, pilihlah sunblock dengan kandungan zinc oxide atau titanium dioxide yang ramah terhadap terumbu karang dan hindari bahan seperti oxybenzone.

Agar perlindungan maksimal, gunakan produk dengan SPF minimal 30 serta perlindungan broad-spectrum yang mampu melindungi dari sinar UVA dan UVB. 

Sunscreen sebaiknya diaplikasikan 15 hingga 30 menit sebelum keluar rumah, sedangkan sunblock bisa langsung digunakan. 

BACA JUGA:Lima Cara Mengolah Daun Kelor untuk Memaksimalkan Khasiatnya

Jangan lupa untuk mengulang pemakaian setiap dua jam, terutama setelah berenang atau berkeringat. 

Perlindungan ini tetap perlu dilakukan meski cuaca mendung atau aktivitas hanya di dalam ruangan, karena sinar UV tetap dapat menembus awan dan kaca.

Baik sunscreen maupun sunblock sama-sama memberikan manfaat perlindungan kulit dari paparan sinar matahari. Namun, pilihan terbaik bergantung pada jenis kulit, kebutuhan, serta aktivitas sehari-hari. 

Jika sering beraktivitas di luar ruangan, sunblock bisa memberikan perlindungan yang lebih stabil. Sebaliknya, jika lebih menyukai tekstur ringan, sunscreen dapat menjadi pilihan yang lebih nyaman.

Kategori :