Telat Haid 3 Hari; Penyebab, Penjelasan, dan Langkah yang Perlu Diperhatikan

Selasa 29-07-2025,19:19 WIB
Reporter : Apriyanti
Editor : Budi Setiawan

Bagi Anda yang memiliki kemungkinan hamil, disarankan untuk melakukan tes kehamilan mandiri dengan test pack. Waktu terbaik adalah di pagi hari saat konsentrasi hormon hCG dalam urin sedang tinggi.

-Perhatikan Tanda atau Gejala Penyerta

Jika keterlambatan haid disertai dengan gejala tidak biasa seperti nyeri perut hebat, pendarahan di luar siklus, keputihan berbau, atau perubahan suasana hati ekstrem, sebaiknya segera periksakan diri ke tenaga medis.

BACA JUGA:Menteri ATR/BPN Dinilai Berbelit Soal Ukur Ulang HGU SGC, LSM Lampung Minta DPR RI BerTindak Tegas

-Perbaiki Pola Hidup

Mengatur pola makan bergizi seimbang, tidur cukup, berolahraga secara teratur, dan mengelola stres dengan baik sangat berpengaruh terhadap keseimbangan hormon yang menjaga keteraturan siklus haid.

-Konsultasi ke Dokter Bila Telat Haid Sering Terjadi

Apabila keterlambatan haid sering berulang atau berlangsung lebih dari 7–10 hari tanpa kejelasan, penting untuk memeriksakan diri ke dokter kandungan. Pemeriksaan laboratorium atau USG mungkin dibutuhkan untuk mencari tahu penyebabnya.(*)

Kategori :