
MEDIALAMPUNG.CO.ID – Musisi sekaligus pengusaha sukses, Maia Estianty kembali mencuri perhatian warganet.
Kali ini bukan karena karya musik atau proyek bisnisnya, melainkan lewat unggahan penuh makna di media sosial yang memperlihatkan keharmonisan keluarga besar.
Maia membagikan potret dirinya bersama keluarga sang anak, Al Ghazali, dan sang kekasih, Alyssa Daguise dalam suasana yang penuh kehangatan dan kekeluargaan.
Dalam foto yang diunggah di akun Instagram pribadinya, Maia tampak tampil elegan mengenakan pakaian formal didampingi sang suami, pengusaha kondang Irwan Mussry.
BACA JUGA:Indonesia Berduka, Pedangdut Legendaris Hamdan ATT Tutup Usia pada 1 Juli 2025
Mereka tampak berpose bersama kedua orang tua Alyssa, yakni Richard Daguise dan Risa Dewi, yang kini menjadi besan dari Maia.
Momen ini menjadi sorotan karena diunggah tak lama setelah sang mantan suami, Ahmad Dhani, merilis sebuah video kompilasi berjudul “Kompilasi Ghibah dan Fitnah Maia Estianty (Di Saat Sudah Punya Suami)” di kanal YouTube-nya.
Video ini dianggap sejumlah netizen sebagai serangan terbuka terhadap Maia, serta bentuk pembelaan terhadap istri Dhani saat ini yaitu Mulan Jameela.
Alih-alih memberikan tanggapan langsung terhadap video tersebut, Maia justru menunjukkan sikap yang berkelas.
BACA JUGA:Nikita Mirzani Menangis di Ruang Sidang, Sampaikan Kerinduan Mendalam untuk Anak-anaknya
Maia memilih mengunggah momen penuh kehangatan yang memperlihatkan eratnya hubungan dua keluarga besar yang kini dipersatukan lewat hubungan Al Ghazali dan Alyssa.
“Momen ini bukan hanya tentang melepas anak namun juga menyambut keluarga baru. Semoga persaudaraan ini membawa berkah dan cinta Al serta Alyssa terus tumbuh dengan tulus,” tulis Maia dalam caption unggahan tersebut.
Dalam keterangan lanjutan Maia juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada orang tua Alyssa karena telah menerima Al Ghazali dengan penuh kasih sayang. Ia pun mendoakan agar hubungan anaknya senantiasa harmonis.
“Terima Kasih Papa Richard Daguise dan Mama Risa Dewi yang telah menyayangi anak kami. Semoga Al mampu menjaga dan mencintai Alyssa dengan sepenuh hati. Love you,” tambah Maia.
BACA JUGA:Syifa Hadju Ungkap Alasan Rehat dari Dunia Akting: 'Nggak Mau Kerjaan Jadi Tekanan'