“Melalui pertemuan ini, kita dapat membahas berbagai isu dengan transparan dan menemukan solusi terbaik. Kolaborasi yang erat antara semua pihak menjadi kunci utama dalam membangun Lampung Selatan,” ungkapnya.
Selain itu, ia menyoroti peningkatan kualitas pelayanan publik sebagai salah satu prioritas utama.
Evaluasi terhadap program pembangunan yang telah berjalan juga menjadi perhatian serius guna memastikan efektivitas kebijakan yang diterapkan.
“Kita harus bekerja dengan hati dan selalu mengutamakan kepentingan masyarakat. Kolaborasi yang baik akan mempercepat pelayanan strategis yang langsung berdampak pada kesejahteraan warga,” tambahnya.