Debat Publik Kedua Egi -Syaiful Segera Wujudkan Pemekaran DOB Natar Agung

Sabtu 26-10-2024,13:12 WIB
Reporter : Wiji
Editor : Budi Setiawan

LAMSEL,MEDIALAMPUNG.CO.ID- Pasangan Calon Bupati dan wakil Bupati Lampung Selatan No Urut 2 Radityo Egi Pratama dan Syaiful Anwar paparkan gagasannya dalam debat Publik Pilkada Lampung Selatan kedua yang dilaksanakan di Hotel Begadang Natar, Jum'at 25 Oktober 2024 Malam 

Dalam kesempatan itu pasangan yang diusung Partai Gerinda dan KIM Plus tersebut menyampaikan prioritasnya untuk pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB) Natar Agung 

Diketahui bahwasanya pemekaran wilayah Lampung Selatan tersebut memang sudah menjadi impian bagi masyarakat yang ada di 5 Kecamatan yaitu Kecamatan Jatiagung,Natar, Tanjung Sari, Merbau Mataram dan Kecamatan Tanjung Bintang 

Paslon No Urut 2 Egi -Syaiful dalam pemaparannya memastikan komitmen akan memperjuangkan dalam pemekaran DoB Natar Agung

BACA JUGA:Debat Pilkada Lampung Selatan Kedua Berjalan Lancar

"Pemekaran DOB Natar Agung sudah menjadi prioritas program kerja kami untuk diperjuangkan. Ini janji kami”, tegas Egi, sapaan akrabnya 

Sedangkan sambil menunggu proses pemekaran tersebut dirinya akan terus menjalankan program  program pelayanan masyarakat di 5 kecamatan, yang masuk dalam wilayah DOB Natar Agung secara efektif efisien.

"Keyakinan saya, adanya pemekaran ini akan jadikan pembangunan maju pesat dan kesejahteraan masyarakat akan lebih terjamin,” jelas menantu Zulkifli Hasan tersebut 

Sementara dalam closing statement Paslon No Urut 2 mengajak kepada masyarakat lima kecamatan agar bersabar dalam menanti pemekaran wilayah DOB Natar Agung tersebut 

BACA JUGA:Polresta Bandar Lampung Perketat Pengamanan Gudang Logistik Pilkada 2024

" Bersabarlah dan yakinlah dalam menunggu masa masa terbentuknya DOB Natar Agung, Egi -Syaiful akan ikut berjuang dan terlibat dan menjadi saksi sejarah dalam terbentuknya DOB Natar Agung tersebut,"Ujar Syaiful 

Menurutnya nantinya Egi -Syaiful dalam menanti terbentuknya DOB Natar Agung akan memperhatikan dan memberikan perlakuan khusus masyarakat Natar Agung tanpa  menghilangkan perhatian kepada masyarakat di kabupaten terdahulu 

"Bersama Egi -Syaiful Lampung Selatan Maju dan Siap Menyambut Indonesia Emas 2045 ," 

Kategori :