Teror Belum Berakhir, Seorang Petani Diduga Tewas Diterkam Harimau di Suoh

Minggu 22-09-2024,10:15 WIB
Reporter : Budi Setiawan

Selain itu, dua orang lainnya juga nyaris diterkam harimau, beruntung keduanya berhasil menyelamatkan diri.

Kehadiran harimau Sumatera di wilayah ini tidak hanya mengancam nyawa warga, tetapi juga memicu ketidakpuasan terhadap upaya penanggulangan konflik yang dilakukan oleh pihak berwenang. 

Kekecewaan memuncak ketika sejumlah masyarakat meluapkan kemarahannya dengan membakar kantor Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) Resort Suoh. 

Masyarakat menganggap upaya penanggulangan konflik masih kurang efektif, sehingga menyebabkan situasi semakin tidak terkendali.

BACA JUGA:Sempat Mangsa Anjing Milik Warga, Harimau Sumatera Kembali Muncul di Kawasan HPT Pemerihan

Konflik antara manusia dan harimau di wilayah Suoh-BNS menunjukkan betapa kompleksnya masalah ini. 

Tertangkapnya seekor Harimau Sumatera dewasa pada Rabu, 22 Mei 2024 silam ternyata juga belum mengakhiri teror harimau di wilayah itu.

Harimau Sumatera, yang terancam punah dan dilindungi oleh hukum, kerap memasuki wilayah pemukiman dan pertanian warga akibat hilangnya habitat alami mereka. 

Sementara itu, masyarakat yang merasa terancam dengan kehadiran satwa liar tersebut menuntut tindakan yang lebih tegas dari pihak berwenang.

Kategori :