MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 secara resmi telah ditutup oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) pada tanggal 10 September.
Saat ini, berkas-berkas para pelamar sedang diproses untuk memastikan kesesuaiannya dengan syarat yang telah ditetapkan.
Jadi, bagi para pendaftar, penting untuk mengetahui langkah-langkah berikutnya agar tidak tertinggal informasi penting.
Setelah tahap pendaftaran selesai, panitia CPNS 2024 akan segera mengumumkan daftar pelamar yang lolos seleksi administrasi.
BACA JUGA:Ribuan Masyarakat Jatiagung Ramaikan Jalan Sehat Wisata Bergembira Lampung Selatan
Menurut surat edaran yang dikeluarkan oleh BKN, hasil seleksi administrasi akan diumumkan bertahap mulai dari 14 hingga 19 September 2024.
Namun, pengumuman ini akan disesuaikan dengan ketetapan masing-masing instansi.
Bagi pendaftar yang lolos seleksi administrasi, kalian bisa segera mengunduh kartu pendaftaran sebagai persiapan menuju tahap selanjutnya, yaitu konfirmasi penggunaan nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS.
Namun, jangan khawatir jika kalian dinyatakan tidak lolos seleksi administrasi.
BACA JUGA:Jelang Penutupan Pendaftaran CPNS, Sejumlah Instansi di Provinsi Lampung Sepi Peminat
BKN masih memberikan kesempatan untuk melakukan sanggahan selama tiga hari, yakni dari 20 hingga 22 September 2024.
Ini adalah kesempatan untuk memperbaiki kesalahan administrasi yang mungkin terjadi.
Untuk melihat pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2024, pendaftar bisa mengakses laman resmi SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id/.
Jangan lupa login dengan akun yang sudah didaftarkan.
BACA JUGA:Cairkan Dana Hingga 100 Juta Tanpa KTP dengan Aplikasi Ini