3 Korban Kecelakan Kereta Api Jalani Operasi di RS Urip Sumoharjo

Rabu 07-08-2024,04:30 WIB
Reporter : Arif Setiawan
Editor : Budi Setiawan

BANDAR LAMPUNG, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Sebuah kecelakaan tragis terjadi di Hajimena, Natar, Lampung Selatan, di mana mobil Daihatsu Sigra putih dengan nomor polisi BE 1170 TD tertabrak kereta api batubara.

Akibat dari kejadian ini, empat penumpang mobil mengalami luka serius dan harus mendapatkan perawatan intensif.

Para korban yang terdiri dari seorang ibu dan tiga anaknya kini dirawat di Rumah Sakit Urip Sumoharjo, Kota Bandar Lampung.

Haisa, perwakilan customer care rumah sakit tersebut, mengonfirmasi kondisi para korban.

BACA JUGA:Ini Jadwal Pelantikan 45 Anggota DPRD Lampung Utara Terpilih

BACA JUGA:Polres Lampung Utara Akan Tindak Lanjuti Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi di SPBU AKR

"Benar, ada empat korban yang saat ini dirawat di RS Urip Sumoharjo. Tiga di antaranya telah menjalani operasi," ujar Haisa.

Operasi yang dilakukan kepada ketiga korban tersebut berjalan sukses.

"Ibu Dt (34) serta kedua anaknya, Az (5) dan Ah (8), telah menjalani operasi dan sekarang sedang dalam masa pemulihan," bebernya.

Sementara itu Rc (13), anak ketiga, tidak memerlukan operasi, namun tetap mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit.

BACA JUGA:Tahapan Seleksi CPNS-PPPK 2024 di Pesisir Barat Belum Jelas

BACA JUGA:Pekon Gunung Terang Salurkan BLT-DD Periode Juli-Agustus

"Ketiganya saat ini dalam masa pemulihan dan kondisinya berangsur membaik. Untuk Rc, meski tidak menjalani operasi, Alhamdulillah kondisinya juga semakin membaik," tambah Haisa.

Kategori :