Tarif Rp300 ribu Per Malam, Segini Omzet Hotel Robbani SMKN 1 Liwa

Selasa 25-07-2023,13:57 WIB
Reporter : Rinto Arius
Editor : Budi Setiawan

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Di manfaatkan menjadi penginapan umum, Hotel Robbani milik SMK Negeri 1 Liwa, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) memberlakukan biaya penyewaan (Inap) satu malam Rp300 ribu.

Usaha yang di jalankan SMK tersebut tentunya pantas jadi contoh bagi sekolah lain yang berada di lokasi strategis dan fasilitas yang bagus. 

Dimana berdasarkan keterangan petugas hotel yang merupakan siswa jurusan perhotelan setempat saat di kunjungi media ini, jika hotel tersebut memiliki Tujuh kamar. 

"Iya pak biaya sewa Rp300 ribu untuk siapa saja yang minap, dan pelayanan yang di sajikan sarapan satu kali pagi hari," katanya.

BACA JUGA:Tinjau SL, Pj Bupati Lampung Barat Serahkan Bantuan Untuk Masyarakat Miskin Ekstrim

Sementara tentang sistem kerja petugas yang memberdayakan siswa. Petugas piket mengatakan jika itu di lakukan secara bergilir siswa, namun dia enggan menyebutkan berapa gaji yang di terima saat piket. 

"Kami melaksanakan tugas piket jaga hotel sesuai dengan arahan pihak sekolah pak," sebut dia singkat.

Di tanya lebih lanjut, di sampaikan juga jika dalam pembayaran ada bukti bayar (struk) tapi pada saat kunjungan, meskipun ada struk bagi pengunjung tidak bisa di keluarkan karena ada petugas khusus yang bisa. 

"Kalau mau minap dan nanti bayar kami tidak bisa keluarkan struk karena yang bisa menginformasikan komputer sedang tidak piket," jelas dia.

BACA JUGA:Sukseskan Rakernas I PJS di Palembang, DPP Rapat Evaluasi dengan Panitia Pelaksana

Yang pasti kata dia selain berfungsi untuk hotel umum, keberadaan hotel SNK tersebut juga berfungsi untuk kegiatan pendidikan siswa jurusan perhotelan.

Hanya saja informasi lebih jelas belum dapat di rangking, karena diinformasikan via whatsapp (WA) oleh Kepala SMK setempat Tri Yunita S.Ag, M.Pdi. sedang dalam posisi Dinas Luar (DL). 

Seperti apa hasil maupun manfaat dari pendapatan (omzet) yang di dapat hotel tersebut belum di ketahui, begitu juga terkait dorongan bantuan yang di gulirkan pemerintah dalam pemanfaatan aset tersebut. 

Sebelumnya dalam upaya mendorong kemajuan sekolah, pemerintah gulirkan beragam program. Seperti di SMK Negeri 1 Liwa, jadi satu-satunya sekolah kejuruan di kabupaten itu yang telah memiliki unit usaha hotel. 

BACA JUGA:Kenali Tanda Gejala Diabetes yang Terlihat pada Kaki

Kategori :