Arinal Buka Raker Kesehatan, Wujudkan Lampung Sehat Berjaya

Senin 03-07-2023,17:32 WIB
Reporter : Dedi Andrian
Editor : Budi Setiawan

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengajak para jajaran kesehatan dan stakeholder terkait supaya mengoptimalkan sinergi dalam meningkatkan akses dan mutu pelayanan kesehatan mewujudkan Lampung sehat berjaya di Provinsi Lampung. 

Hal itu ia sampaikan saat membuka Rapat Kerja Kesehatan Daerah (Rakerkesda) Provinsi Lampung Tahun 2023 di Ballroom Hotel Novotel, Bandar Lampung, Senin 3 Juli 2023.

Gubernur Arinal mendorong tiga upaya penting dalam rangka mencapai tujuan Lampung sehat berjaya, diantaranya :

Mendorong Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) melalui upaya sosialisasi, fasilitasi, dan sinergi program berbasis komunitas.

BACA JUGA:Agenda HUT Bhayangkara Ke-77, Polresta Bandar Lampung Raih 3 Penghargaan

Selanjutnya memperkuat peranan Puskesmas dan memperbaiki kualitas layanan Puskesmas bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten/Kota.

Kemudian mendorong peningkatan kualitas pelayanan Rumah Sakit. 

"Karena sektor kesehatan merupakan salah satu prioritas utama dan unggulan dalam penyelenggaraan pembangunan di Provinsi Lampung," kata Arinal. 

Arinal juga mengatakan ada enam pilar penopang transformasi kesehatan diantaranya transformasi layanan primer, transformasi layanan rujukan dan transformasi sistem ketahanan kesehatan.

BACA JUGA:Bupati Nanang Ermanto Serahkan Bantuan Bedah Rumah di Kecamatan Natar

Kemudian ada sistem pembiayaan kesehatan, SDM kesehatan dan teknologi kesehatan. 

Dalam pembangunan didalamnya termasuk mewujudkan Lampung ramah perempuan dan anak.

"Kita menyadari betapa pentingnya pembangunan kesehatan dimaksud yang harus menjaga kesehatan masyarakat sejak dalam kandungan, bayi, balita, remaja, usia produktif sampai usia lanjut," kata Gubernur. 

Arinal juga mengapresiasi jajaran tenaga kesehatan yang telah berjuang menjadi garda terdepan dalam penanganan covid-19 sehingga Lampung menjadi Provinsi terbaik dalam pengendalian Covid-19. 

BACA JUGA:Perubahan Biaya Iuran BPJS Sesuai Kelas dan Berlaku Mulai Bulan Ini

Kategori :