Tinggal Hitungan Hari, Jon Edwar Minta Persiapan Krui Pro Maksimal

Sabtu 03-06-2023,16:26 WIB
Reporter : Yogi Astrayuda
Editor : Budi Setiawan

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Pelaksanaan Kejuaraan Surfing Internasional WSL Krui Pro QS5000 tahun 2023 tinggal hitungan hari. Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), hingga kini terus mematangkan persiapan event Internasional tersebut.

Plt. Sekretaris Daerah (Sekda) Pesbar Drs. Jon Edwar, M.Pd., mengatakan hingga kini Pemkab Pesbar masih memaksimalkan persiapan pelaksanaan Krui Pro 2023 yang akan dilaksanakan pada Senin (12/6) hingga Minggu (18/6) di Pantai Tanjung Setia, Kecamatan Pesisir Selatan.

BACA JUGA:Mas Boi Kunjungi Tokmas Perempuan yang Sakit dan Kondisi Memprihatinkan

“Sampai sekarang persiapan terus kita maksimalkan, agar agenda rutin Pemkab Pesbar tersebut bisa terlaksana dan berjalan dengan maksimal,” kata dia.

Dijelaskannya, pihaknya telah meminta semua organisasi perangkat daerah (OPD) dan pihak terkait lainnya agar benar-benar maksimal dalam melakukan persiapan mulai dari tempat parkir, konsumsi, transportasi peserta, tamu undangan dan lainnya.

BACA JUGA:MKKS SMP Pesisir Barat Laksanakan Diseminasi Penguatan IMP

“Semua sudah saya minta untuk bisa dipersiapkan dengan maksimal, karena ini merupakan hajat Internasional tentu persiapannya juga harus matang, apalagi akan ada tamu penting yang akan menghadiri event tersebut,” jelasnya

Dirinya berharap, dalam melakukan persiapan baik OPD maupun pihak terkait lainnya, untuk benar-benar memastikan lagi, mulai dari perizinan dari Polda Lampung, Transportasi Tamu undangan terutama tamu VIP yang telah disebar.

BACA JUGA:Pekon Trimulyo Salurkan Bantuan Program Ketahanan Pangan, Berikut Harapan Camat Gedung Surian

“Semua harus benar-benar dipersiapkan dengan matang, begitu juga dengan hotel tempat penginapan tamu undangan VIP telah dipersiapkan dan harus dipastikan kesiapan dari pengelola hotelnya,” terangnya.

Menurutnya, ajang bergengsi WSL Krui Pro QS 5000 diharapkan banyak mendatangkan dampak positif terhadap perkembangan dan kemajuan pariwisata yang ada di Negeri Para Saibatin dan Ulama.

BACA JUGA:Ramalan Zodiak Hari Ini 3 Juni 2023, Libra-Capricorn, Keuanganmu Makin Tidak Stabil

“Di sisi lain event Internasional ini, juga dimaksudkan untuk menarik para investor untuk berinvestasi di Kabupaten Pesbar sehingga bisa bersama-sama membangun Kabupaten Pesbar ke arah yag lebih baik,” pungkasnya.*

 

Kategori :