Uang Koin Langka Pecahan Rp850 Ribu Berbahan Emas 23 Karat Diburu Kolektor

Kamis 18-05-2023,11:07 WIB
Reporter : Dedi Andrian
Editor : Budi Setiawan

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Salah satu alasan para kolektor berburu uang kuno karena didalamnya mengandung emas. 

Selain dengan kandungannya tersebut uang kuno juga dipastikan langka karena memang peredarannya sudah lama berhenti hingga nilai ekonomis nya pun tidak main-main jika dijual. 

Seperti halnya uang koin Rp.850 ribu dinilai didalamnya banyak kandungan emas dan jadi salah satu buruan para kolektor barang antik. 

Dengan kelangkaan uang ini banyak yang menggunakannya sebagai barang kuno khusus item investasi. 

BACA JUGA:Deretan Motor Sporty Jadul 2 Tak yang Bergengsi Tinggi untuk Dikoleksi

Dari semua uang kuno yang jadi buruan para kolektor tentunya dengan ciri-ciri yang unik dan ada sejarahnya masing-masing. 

Sepertinya hal pada uang koin Rp.850 ribu ini dengan kandungan emas yang tinggi memiliki sejarah yang unik. 

uang koin Rp.850 ribu diketahui bahwasanya penerbitnya dalam rangka peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-50.

Tampak dari uang ini ini bergambar presiden kedua Republik Indonesia, Soeharto. Tidak lupa dengan logo  DHN-45 serta 50 bintang dan teks melingkar yakni "Lima Puluh Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ".

BACA JUGA:5 Manfaat Buah Nanas Bagi Pengidap Kolesterol

Kemudian di sisi depan ada lambang negara Republik Indonesia Garuda Pancasila. Selanjutnya dicetak dengan menggunakan teknik proof uang ini berbahan dasar emas. 

Kemudian dari samping samping koin ini memiliki lima buah garis di empat tempat berbeda, logo Perum Peruri, dan nomor seri yang terdiri dari 5 angka.

Adapun bahan emas yang digunakan oleh koin langka ini berkadar 23 karat dengan berat 50 gram, diameter 35 mm, dan ketebalan 2,78 mm.*

Kategori :