LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (DTPH) Kabupaten Lambar mencatat hingga November tahun 2022, pupuk bersubsidi di kabupaten ini telah terserap 16.823.286 kilogram dari alokasi sebanyak 17.357.000 kilogram atau 96,93 persen.
“Hingga November untuk pupuk bersubsidi telah terserap 96,93 persen. Sedangkan untuk data bulan ini masih dalam proses verifikasi,” kata Kepala DTPH Nata Djudin Amran, Selasa (27/12/2022). Menurut dia, untuk pupuk urea dari alokasi 6.680.000 telah terserap 6.625.586 (99,19%), pupuk NPK dari alokasi 8.750.000 telah terserap 8.270.700 (94,52%), pupuk SP36 dari alokasi 1.097.000 telah terserap 100 persen, pupuk ZA dari alokasi 762.000 kilogram telah terserap 100 persen serta pupuk organik granul dari alokasi 68.000 kilogram telah terserap 100 persen. “Jadi masih ada sebanyak 533,714 kilogram yang belum terserap dan bulan ini pupuk tersebut telah dilakukan penyerapan,” kata Nata. BACA JUGA:Besok Hasil Seleksi PPPK Nakes Tanggamus Diumumkan Pupuk bersubsidi, lanjut Nata, diperuntukan bagi petani yang tergabung dalam kelompok tani, terdaftar dalam sistem e-RDKK), menunjukan identitas (kartu tanda penduduk) dan mengisi form penebusan pupuk bersubsidi. “Jadi kelompok tani wajib menyusun RDKK dan RDKK ditetapkan melalui sistem elektronik (e-RDKK),” kata dia. Untuk harga eceran tertinggi (HET) pupuk bersubsidi, lanjut dia, yaitu pupuk urea Rp2.250,- per kilogram (Kg), pupuk SP36 Rp2.400/Kg, pupuk ZA Rp1.700/Kg, pupuk NPK Rp2.300/Kg, serta pupuk organik granul Rp800/Kg, dan pupuk organik cair Rp20.000 per liter. “Kita berharap dengan adanya pupuk bersubsidi dari pemerintah ini dapat membantu dan bermanfaat bagi petani di Kabupaten Lambar,” tutup Nata.*Pupuk Bersubsidi di Lambar Terserap 96,93 Persen
Selasa 27-12-2022,16:58 WIB
Reporter : Lusiana Purba
Editor : Budi Setiyawan
Tags : #pupuk bersubsidi
Kategori :
Terkait
Rabu 07-01-2026,16:55 WIB
Polda Lampung Bongkar Mafia Pupuk Bersubsidi, 3 Tersangka Diamankan
Jumat 07-11-2025,13:38 WIB
Kinerja Ketua Komisi II DPRD Lampura Jadi Sorotan, Publik Desak Evaluasi Menyeluruh
Selasa 08-07-2025,22:11 WIB
Kejari Lampung Utara Segera Tetapkan Tersangka Kasus Pupuk dan RSD Ryacudu
Rabu 12-06-2024,13:21 WIB
1.394 Poktan di Lampung Barat Tercatat Sebagai Penerima Pupuk Bersubsidi
Selasa 11-06-2024,16:48 WIB
Kabar Gembira! Lampung Barat Dapat Tambahan Alokasi Pupuk Bersubsidi 26.330 Ton
Terpopuler
Kamis 08-01-2026,05:01 WIB
60 Kode Redeem FF Edisi 8 Januari 2026: Panen Diamond dan Bundle Langka, Gercep Sebelum Hangus!
Kamis 08-01-2026,09:12 WIB
Tabel KUR BRI 2026 Lengkap: Plafon Pinjaman, Bunga, dan Simulasi Angsuran UMKM
Kamis 08-01-2026,12:13 WIB
BREAKING NEWS! Kebakaran Hanguskan Rumah Warga Canggu, 2 Unit Damkar Dikerahkan
Kamis 08-01-2026,06:37 WIB
Tanpa Syarat Premium, Ini Cara Klaim DANA Kaget 8 Januari 2026
Rabu 07-01-2026,22:33 WIB
Lampung Tancap Gas Dukung Swasembada Pangan, Produksi Padi Ditarget Naik hingga 20 Persen
Terkini
Kamis 08-01-2026,20:33 WIB
Indeks SPBE Lampung Selatan Naik, Layanan Digital Makin Berkualitas
Kamis 08-01-2026,20:06 WIB
Banjir Kepung Kantor Dinas PU Bandar Lampung, Warga Sukarame Kembali Jadi Korban
Kamis 08-01-2026,20:02 WIB
Gubernur Mirza Tinjau Kesiapan Bandara Radin Inten II Pasca Kembali Berstatus Internasional
Kamis 08-01-2026,18:40 WIB
Manfaat Kedelai untuk Kulit dan Rambut, Rahasia Cantik Alami dari Dalam
Kamis 08-01-2026,18:24 WIB