Wajib Tahu! Ini 7 Cara Menjaga Kesehatan Mata

Rabu 16-11-2022,17:06 WIB
Reporter : Bela Febriana
Editor : Budi Setiyawan

Selain wortel ada banyak lagi makanan yang bisa kamu konsumsi untuk menjaga kesehatan mata seperti ikan, sayuran hijau, telur, kacang-kacangan, dan buah jeruk.

 

3. Batasi Penggunaan Gadget

Terlalu lama menatap handphone (Hp), televisi, atau layar komputer tidak hanya membuat mata menjadi lelah dan perih tapi juga bisa menyebabkan sakit kepala, sakit leher, sakit bahu dan punggung juga bisa membuat pandanganmu menjadi sedikit kabur lo

Kalau Kamu harus menatap layar komputer untuk waktu yang lama karena bekerja, ada baiknya kamu istirahatkan mata sebentar dengan cara 20,20,20 yakni mengalihkan pandangan ke arah yang berjarak minimal 20 kaki atau 6 meter selama dua puluh detik menit sekali. 

Kamu juga bisa mengistirahatkan mata selama 15 menit selama 2 jam sekali kalau ternyata matamu terlanjur perih kamu juga bisa mengedipkan mata beberapa kali atau menggunakan obat tetes mata yang di jual bebas di pasaran.

 

4. Hindari Paparan Sinar UV Berlebihan

Di jam jam tertentu paparan sinar uv atau matahari memang bagus untuk kesehatan kulit. Tapi terlalu sering atau terlalu lama terpapar sinar uv juga bisa mengganggu kesehatan mata lo, gangguan mata yang disebabkan terkena sinar uv berlebih adalah katarak, kerusakan kornea bahkan kanker mata.

 

5. Hindari Kebiasaan Merokok

Merokok sebenarnya sama sekali tidak memiliki manfaat apapun untuk kesehatan, yang ada merokok bisa menimbulkan efek negatif pada tubuh termasuk bagi mata.

Para peneliti mengatakan perokok berisiko lagi tinggi terkena penyakit mata yang serius seperti penyakit katarak, negenarasivakula, juga kerusakan saraf optik yang mampu menimbulkan kebutaan.

 

6. Hati-Hati Saat Menggunakan Make Up

Tidak ada masalah saat menggunakan makeup tapi ingat untuk tetap berhati hati saat menggunakannya ya, karena make up yang berbentuk cairan atau cream umumnya lebih mudah terkontaminasi bakteri  kalau terlalu lama tidak digunakan.  

Kategori :