JAKARTA, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Strategi PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau (BRI) untuk terus memperluas bisnis keagenan, atau biasa disebut Agen BRILink, mampu memberikan dampak positif terhadap laporan keuangan perseroan hingga akhir Kuartal II 2022.
Direktur Jaringan dan Layanan BRI Andrijanto mengungkapkan, sepanjang Januari hingga Juni 2022 Agen BRILink memberikan kontribusi Fee Based Income (FBI) sebesar Rp.702,7 miliar atau tumbuh 13,8% year on year. “Dari sisi liabilities, keberadaan Agen BRILink juga mampu memberi kontribusi dana murah (CASA) sebesar Rp.18,9 triliun atau tumbuh 24% yoy ,” imbuhnya. Saat ini BRI telah memiliki 570 ribu Agen BRILink di seluruh Indonesia, dimana keseluruhan agen tersebut mampu mencatatkan 529 juta transaksi dalam enam bulan. “Hal ini tak lepas dari strategi BRI untuk terus meningkatkan produktivitas para agen, diantaranya dengan memperkaya fitur transaksi, program untuk agen serta memberdayakan para agen melalui komunitas yang dibentuk BRI,” tambah Andrijanto. BRI juga melakukan pemanfaatan big data dengan BRIBRAIN untuk pengelolaan Agen BRILink yang komprehensif. Sistem ini mendukung untuk penilaian Agen BRILink, pemetaan potensi area bisnis yang akan dikelola termasuk titik lokasi yang menjadi prospek untuk layanan dengan pendekatan keagenan. Andrijanto menjelaskan ke depan Agen BRILink akan dijadikan sebagai UMI Enabler. “Peran agen akan terus kita dorong untuk dapat mengoptimalkan sinergi platform Umi Corner dan platform Gadai juga, sehingga keberadaan Agen ini memberikan dampak nyata terhadap para pelaku usaha Ultra Mikro di Indonesia,” tutupnya.(*)Kinerja Agen BRILink Makin Moncer, Raup Fee Based Income Rp.702,7 Miliar
Kamis 18-08-2022,17:31 WIB
Editor : Budi Setiyawan
Kategori :
Terkait
Kamis 25-12-2025,09:40 WIB
Panduan Lengkap KUR BRI 2025: Simulasi Pinjaman Rp500 Juta Tenor 1–5 Tahun
Kamis 18-12-2025,09:50 WIB
Simulasi Angsuran KUR BRI 2025, Pinjaman Hingga Rp 500 Juta dengan Tenor 1–5 Tahun
Senin 15-12-2025,09:36 WIB
Pinjaman KUR BRI 2025, Solusi Modal Usaha UMKM
Kamis 20-11-2025,09:07 WIB
Cicilan Ringan, Berikut Ini Angsuran Pinjaman KUR BRI Terbaru Untuk Plafon Rp 30 Juta
Minggu 24-08-2025,21:13 WIB
BRILink Bantu Warga Pelosok Bertransaksi Online Sekaligus Beli Pulsa
Terpopuler
Rabu 07-01-2026,12:22 WIB
Waspada Pinjaman Online Ilegal Kenali Modus dan Cara Menghindarinya
Rabu 07-01-2026,09:37 WIB
Panduan Simulasi Cicilan KUR BRI 2026 untuk UMKM Beserta Rincian Angsuran
Rabu 07-01-2026,07:04 WIB
Freelance, Karier yang Bisa Dibentuk di Tengah PHK dan Ketidakpastian Kerja
Rabu 07-01-2026,11:30 WIB
Rekomendasi Jam Tangan Original di Bawah 1 Jutaan
Rabu 07-01-2026,09:09 WIB
Rahasia Foundation Tahan Lama untuk Makeup Flawless yang Awet Seharian
Terkini
Rabu 07-01-2026,22:33 WIB
Lampung Tancap Gas Dukung Swasembada Pangan, Produksi Padi Ditarget Naik hingga 20 Persen
Rabu 07-01-2026,21:54 WIB
Bupati Lampung Utara Hadiri Panen Raya Jagung BUMDes Gilih Mandiri di Abung Selatan
Rabu 07-01-2026,21:43 WIB
Kaki Kapalan Bisa Mengganggu Aktivitas, Ini Cara Mengatasinya
Rabu 07-01-2026,20:39 WIB
Pidsus Kejati Lampung Periksa Anggota DPR RI Zulkifli Anwar Terkait Proyek SPAM
Rabu 07-01-2026,18:06 WIB