Istri 'S' Ikhlas Melepas Kepergian Suaminya 

Sabtu 04-04-2020,20:50 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Kepergian S (71) warga Lingkungan Srigaluh terkonfirmasi Corona Virus Disase 2019 (Covid-19) meninggalkan luka yang mendalam bagi keluarganya yang saat ini tengah menjalani isolasi (karantina) mandiri.

Almarhum meninggalkan Istri, satu anak dan menantu serta dua orang cucu yang saat ini masih berdiam diri dirumah menjalankan isolasi tersebut.

Melalui Lurah Sekincau Juarsa, S.Kom, istri dari almarhum menyampaikan terima kasih kepada semua pihak atas perhatian kepada suaminya termasuk dalam proses pemakamannya.

"Seraya menangis istri almarhum mengatakan keluarga yang ditinggalka telah ikhas dan menyampaikan terimakasih yang mendalam kepada semua pihak yang telah berjuang hingga pemakaman suaminya," ungkapnya. 

Disebutkan, yang bersangkutan sejak mengetahui bahwa sang suami telah tiada di Rumah Sakit Umum Abdoel Moeloek (RSUAM) pihak keluarga telah mengikhlaskan pemakaman almarhum dimana saja sebagaimana rencana awalnya di Bandar Lampung. 

Namun berkat rasa kekeluargaan dan kepedulian warga Lingkungan Srigaluh, almarhum pun diarahkan untuk dimakamkan di kampung halamannya.

Dan Pemkab Lambar juga telah memberikan perhatian kepada keluarga almarhum yang melakukan karantina mandiri, dimana atas instruksi Bupati Lambar Hi Parosil Mabsus melalui Badan Amir Zakat Nasional (Baznas) dan Dinas Sosial menyerahkan santunan kematian dan sembako untuk stok keluarga mendiang S selama menjalani isolasi.  

"Alhamduliah keluarga almarhum dalam keadaan sehat semua, dan semoga terus sehat. Kami telah menyerahkan santunan melalui baznas serta sembako dari dinas sosial untuk keluarga almarhum," ujarnya. 

Sekedar diketahui, S terpapar Covid-19 setelah menghadiri ijtima Jamaah Tabliq Akbar Se-Asia  di Gowa Sulawesi Selatan (Sulses) bersama rekan-rekannya yang juga bersal dari Kecamatan Sekincau. Dimana semua rekan dan keluarga masing-masing telah dilakukan cek darah (Ravidtest) oleh tim dari Provinsi Lampung dan Dinas Kesehatan Lambar setelah diketahuinya almarhum S dinyatakan positif terpapar Covid-19. Dan saat ini masih menunggu hasil tes. (rin/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait