Positif Covid di Lampung Terus Meningkat, Reihana Sebut karena Adanya Perluasan Testing dan Tracing 

Senin 14-02-2022,18:51 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) saat ini terus melakukan perluasan testing dan tracing dan menyebabkan konfirmasi positif Covid-19 bertambah. 

"Untuk yang positif kita lakukan isolasi dan yang kontak erat dilakukan karantina," kata Kadiskes Lampung Dr. dr. Hj. Reihana, M.Kes., saat dimintai keterangan usai mengikuti rapat penanggulangan Covid-19 varian Omicron dan pelaksanaan program Kartu Berjaya di Mahan Agung, Senin (14/2).

Pihaknya juga menyiapkan tempat isolasi terpadu di setiap kabupaten/kota, dan hingga saat ini sudah ada beberapa daerah yang sudah tersedia. 

"Untuk isolasi yang mempersiapkan BPBD. Jadi kita sekarang bagi tugas. Dari ujung tombak kita sekarang sudah melakukan deteksi kalau ada gejala kita langsing lakukan rapid test antigen," terangnya. 

"Tak perlu ada konfirmasi positif Covid-19 bertambah yang penting tidak patal. Kita segera introspeksi terhadap orang yang terkonfirmasi tersebut terus koordinasi dengan dinas Kabupaten/kota melakukan WhatsApp Group," sambungnya. 

Kemudian ia meminta Puskesmas harus terus aktif memantau orang yang terkonfirmasi. 

Lanjutnya, Saat Lampung belum mencapai heard immunity. 

"Jangan bangga dulu dengan vaksin 70 persen karena target dari Kementerian itu vaksin 100 persen dan baru heard immunity tercapai," tegasnya. 

Ia juga melanjutkan hingga saat ini baru 5 kasus konfirmasi positif Covid-19 varian Omicron di Lampung.

"Belum ada tambahan. Kita juga sudah diberi alat SGTF guna membantu Kementerian melihat apakah probable saat ini sudah terpakai 10 dari total 200 alat. Karena ada beberapa syarat jika memeriksakan Omicron seperti sudah melakukan vaksin bahkan hingga booster, PCR rendah dan berusia di bawah 45 tahun itu yang diperiksa," pungkasnya. (ded/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait