Berkas Belum Lengkap, Tiga Pekon Belum Input Laporan DD Tahun 2020

Selasa 13-07-2021,12:25 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Tiga pekon di Kabupaten Lambar yaitu Pekon Gunungratu dan Pekon Trimekarjaya Kecamatan Bandarnegeri Suoh dan Pekon Sukabanjar Ujungrembun Kecamatan Lumbokseminung terkesan lambat. Pasalnya, hingga hari ini, Selasa (13/7) ketiga pekon tersebut belum menginput laporan realisasi dana desa (DD) tahun anggaran 2020 melalui aplikasi Online Monitoring Sistem Perbendaharaan Anggaran Negara (OMSPAN).

Padahal sesuai dengan jadwal dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (DPMP) untuk pekon di Kecamatan Bandarnegeri Suoh dan Kecamatan Lumbokseminung penginputan laporan realisasi DD dilaksanakan pada Selasa (8/6) yang lalu.

“Masih ada tiga pekon lagi yang belum melakukan penginputan laporan realisasi DD tahun 2020 melalui aplikasi OMSPAN karena berkasnya belum lengkap. Kita imbau kepada aparat pekon untuk segera melakukan penginputan, mengingat saat ini telah pertengahan bulan Juli,” tegas Kabid Pemerintahan Pekon Ruspel Gultom, S.H, M.M mendampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan pekon (DPMP) Ir. Noviardi Kuswan, Selasa (13/7)

Menurut dia, penginputan laporan realisasi DD tersebut melibatkan peratin dan aparat pekon yang membidangi pelaporan di wilayah masing-masing. “Jadi kita bersama peratin dan aparat pekon yang membidangi pelaporan melakukan desk bersama di aplikasi OMSPAN terkait laporan realisasi DD tahun 2020. Mereka kita minta untuk membawa laporan realisasi DD tahap I sebesar 40%, laporan realisasi DD tahap II 40%, laporan realisasi DD tahap III 20%, laporan realisasi DD 100%, kemudian laporan realisasi APBPekon tahun 2020 100% dan ikhtisar semester II (akhir tahun) TA 2020,” bebernya

Ruspel mengimbau kepada pekon yang belum melaksanakan input laporan DD agar segera melaksanakan, mengingat itu sangat penting. “Laporan realisasi DD tahun 2020 melalui aplikasi OMSPAN ini sebagai persyaratan untuk mengajukan DD tahap II tahun 2021. Jadi semakin cepat disampaikan maka semakin cepat pula untuk pengajuan pencairan DD tahhap II,” tutupnya. (lus/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait