Medialampung.co.id - Dua siswi Yayasan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Islam Rumah Qur'an berhasil meraih gelar juara dalam kegiatan Primagama Festive Day 4 pada Minggu (16/11) yang dipusatkan di Gedung Primagama Cabang Liwa.
Kepala PAUD Islam Rumah Qur'an Anis, M.Pd., mengungkapkan, dua siswi tersebut yakni Anindyara Brilliant Muslim dan Fayza Nayara Fedelya yang meraih juara II dan juara III dalam cabang lomba origami dan menempel pola. "Menang atau kalah dalam sebuah perlombaan bukan tujuan utama, karena menang merupakan hadiah, yang terpenting ialah memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk bisa berbaur dan bersosialisasi dengan baik dengan teman sebayanya selain sebagai ajang latih mental anak sejak dini," tutur Anis [caption id="attachment_28260" align="aligncenter" width="768"]2 Siswi PAUD Rumah Qur'an Raih Juara pada Primagama Festive Day 4
Senin 18-11-2019,21:01 WIB
Editor : Budi Setiyawan
Kategori :