KUR BRI 2025 Syarat, Cara Pengajuan, dan Tabel Angsuran Terbaru
KUR BRI 2025 Syarat, Cara Pengajuan, dan Tabel Angsuran Terbaru--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Bank BRI kembali menghadirkan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebagai bentuk dukungan terhadap pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dalam memperoleh tambahan modal usaha.
Program KUR BRI 2025 menjadi salah satu inisiatif pemerintah untuk mempermudah akses pembiayaan bagi pelaku UMKM agar dapat mengembangkan dan memperluas usahanya.
Melalui program ini, pelaku usaha bisa memperoleh pinjaman modal dengan bunga rendah dan proses pengajuan yang mudah.
Menariknya, KUR BRI 2025 tidak memerlukan jaminan atau agunan, sehingga semakin memudahkan pelaku usaha untuk mendapatkan pembiayaan.
BACA JUGA:KUR BRI 2025 Punya Syarat Baru, UMKM Cukup 6 Bulan Jalan, Dokumen Lebih Ringkas
Sepanjang dua bulan pertama tahun 2025 (Januari–Februari), Bank BRI telah menyalurkan KUR sebesar Rp 27,72 triliun atau sekitar 15,84% dari total alokasi tahunan sebesar Rp 175 triliun yang ditetapkan pemerintah. Pada periode tersebut, sebanyak 649,6 ribu debitur UMKM telah menerima manfaat dari program KUR ini.
Syarat Mengajukan KUR BRI 2025
Agar pengajuan pinjaman dapat disetujui, pelaku UMKM perlu memenuhi beberapa persyaratan berikut:
1.Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
BACA JUGA:Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI 2025 Solusi Modal Usaha dengan Bunga Rendah dan Tenor Fleksibel
2.Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
3.Usia minimal 17 tahun atau 21 tahun untuk KUR Mikro
4.Akta nikah bagi yang sudah menikah
5.Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) untuk pinjaman di atas Rp50 juta
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




