BPIP Raih Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik 2024
Kepala BPIP Yudian Wahyudi menerima penghargaan di Malam Anugerah Keterbukaan Informasi Publik--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) kembali mencatat prestasi membanggakan di tahun 2024.
Pada acara Malam Anugerah Keterbukaan Informasi Publik yang diadakan di Jakarta, Selasa (17 Desember 2024), BPIP berhasil meraih predikat Kualifikasi Informatif dengan skor 91,40.
Capaian ini meningkat signifikan dibandingkan tahun sebelumnya, di mana BPIP hanya memperoleh predikat Menuju Informatif dengan nilai 80,7.
Kepala BPIP, Prof. Drs. K.H. Yudian Wahyudi, M.A., Ph.D., yang menerima penghargaan ini secara langsung, menyampaikan bahwa prestasi ini merupakan wujud nyata keseriusan lembaganya dalam keterbukaan informasi publik.
BACA JUGA:Polres Lampung Selatan Gelar Upacara Hari Bela Negara, Motivasi Jaga Keamanan
“Ini merupakan bentuk komitmen kita dalam transparansi dan tata kelola pemerintahan yang baik,” ujarnya.
Lebih lanjut, Yudian berharap agar perkembangan teknologi digital dapat dimanfaatkan untuk memperkuat transparansi.
Hal ini dianggap penting untuk memastikan masyarakat luas merasakan pelayanan yang lebih baik dari BPIP.
"Keterbukaan informasi kepada masyarakat harus terus ditingkatkan," tambahnya.
BACA JUGA:Kapolri Prediksi Lonjakan Pergerakan Saat Libur Nataru
Selain itu, penghargaan ini juga mencerminkan upaya BPIP dalam menjalankan amanat Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.
Hal ini menjadi bukti bahwa BPIP serius dalam mendorong pemerintahan yang bersih, akuntabel, dan transparan.
Ketua Komisi Informasi Pusat, Denny Yoesgiantoro, turut mengapresiasi BPIP dan lembaga lainnya yang konsisten mendukung keterbukaan informasi.
Menurutnya, transparansi adalah langkah strategis untuk membangun masyarakat yang maju, cerdas, dan berkepribadian unggul.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: