Ini Strategi Eva Dwiana-Deddy Amarullah Tekan Pengangguran di Bandar Lampung
Eva-Deddy optimis kurangi pengangguran di Bandar Lampung hingga 7,37%--
MEDIALAMPUNG.CO.ID – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung nomor urut 02, Eva Dwiana-Deddy Amarullah, menyatakan komitmennya untuk menekan angka pengangguran di Bandar Lampung.
Pernyataan tersebut diungkapkan dalam debat publik yang digelar di Hotel Emersia, Bandar Lampung, Jumat (15 November 2024).
Eva Dwiana menegaskan, selama masa kepemimpinannya, Kota Bandar Lampung mengalami banyak kemajuan di berbagai sektor, seperti pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur.
Ia juga memaparkan rencana konkret untuk mengurangi angka pengangguran, salah satunya dengan memberikan pelatihan kerja kepada kaum milenial yang masih menganggur.
BACA JUGA:Debat Pamungkas Calon Walikota Bandar Lampung, Berikut Strategi Kedua Paslon Lawan Korupsi
“Jika kami kembali dipercaya memimpin, kami akan fokus memberikan pelatihan bagi kaum milenial. Tujuannya agar mereka siap bekerja di berbagai sektor yang berkembang,” jelas Eva.
Selain itu, Eva menekankan pentingnya peran investor dalam membuka lapangan kerja.
Ia menyampaikan kebijakan strategis untuk mewajibkan setiap investor yang beroperasi di Bandar Lampung merekrut minimal 25% tenaga kerja lokal.
“Langkah ini diharapkan dapat membantu menekan angka kemiskinan di kota ini,” tambahnya.
Sementara itu, calon Wakil Wali Kota, Deddy Amarullah, menyoroti pencapaian pemerintah saat ini dalam mengurangi tingkat pengangguran.
Berdasarkan data tahun 2024, tingkat pengangguran turun menjadi 7,37% dari 7,77% di tahun sebelumnya.
“Ini adalah pencapaian yang membanggakan. Namun, kami tidak akan berhenti di sini. Kami memiliki strategi untuk terus mengurangi pengangguran dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
Deddy juga menekankan pentingnya pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sebagai salah satu pilar utama perekonomian kota.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: