Menurut dr. Zaidul Akbar, Ini Manfaat Konsumsi Telur Ayam Kampung dan Sarang Lebah
Menurut dr. Zaidul Akbar, Ini Manfaat Konsumsi Telur Ayam Kampung dan Sarang Lebah--
MEDIALAMPUNG.CO.ID – Merasa lelah setelah beraktivitas seharian merupakan hal yang wajar.
Namun, jika kelelahan tersebut terasa berkepanjangan dan energi terus-menerus berkurang, penting untuk waspada.
Menurut dr. Zaidul Akbar, tubuh yang mudah lelah dan kekurangan energi bisa menjadi tanda kurangnya asupan nutrisi penting.
dr. Zaidul Akbar merekomendasikan dua jenis makanan yang dapat membantu menambah energi.
BACA JUGA:Resep Minuman Pendingin Badan dari dr. Zaidul Akbar
Makanan ini cocok untuk dikonsumsi baik oleh pria maupun wanita.
“Jika merasa tidak bertenaga, konsumsi dua makanan ini. Makanan ini bagus untuk pria dan wanita,” ujarnya.
Dua makanan yang dimaksud adalah telur ayam kampung dan sarang lebah.
Kedua bahan ini tidak hanya dapat membantu tubuh kembali bertenaga, tetapi juga berkhasiat untuk memperkuat tulang dan sendi karena kandungan gizinya yang tinggi.
BACA JUGA:Diproduksi di Indonesia, Mobil Listrik Neta X Bakal Diekspor ke Luar Negeri
Telur ayam kampung dan sarang lebah kaya akan serat, vitamin, mineral, serta protein.
“Makanan ini padat gizi, tinggi serat, vitamin, mineral, protein, dan banyak lagi. Termasuk baik untuk tulang dan sendi yang mulai mengalami keausan,” tambah dr. Zaidul.
Untuk hasil maksimal, dr. Zaidul menganjurkan konsumsi secara rutin selama 14 hari.
Cara pengolahannya cukup sederhana, telur ayam kampung direbus dengan api kecil hingga matang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: