Pj Gubernur Samsudin Beri Semangat Atlet Selancar Ombak Lampung Optimis Rebut Medali Emas

Pj Gubernur Samsudin Beri Semangat Atlet Selancar Ombak Lampung Optimis Rebut Medali Emas

Pj Gubernur Samsudin saat memberikan dukungan dan Semangat kepada atlet selancar ombak di PON XXI Aceh-Sumut --

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Penjabat (Pj) Gubernur Lampung, Samsudin, memberikan dukungan dan motivasi kepada empat atlet selancar ombak asal Lampung saat mengunjungi venue cabang olahraga selancar ombak PON XXI 2024 di Pantai Babah Kuala Lhoknga/Pantai Riting, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh, pada Selasa 10 September 2024.

Keempat atlet tersebut, yakni I Made Joi Satriawan, I Made Dera Mahendra, Edo Saputra, dan Safira Theresia Denhut, akan berlaga di kelas Short Board Putra, Long Board Putra, Long Board Putri, serta kelas Arial. 

Diharapkan, mereka dapat membawa pulang medali emas untuk Lampung.

Samsudin mengajak para atlet andalan Lampung ini untuk berjuang sekuat tenaga menghadapi tantangan ombak di pantai Aceh. 

BACA JUGA:Mulai 1 Oktober Uji Coba Pembelian Pertalite di Lampung Gunakan QR Code

BACA JUGA:5 Aplikasi Penghasil Uang: Cuan Tiap Hari, Siapa yang Tak Mau?

“Lampung memiliki empat atlet yang sudah terlatih. Semoga semuanya bisa meraih medali emas di cabang olahraga selancar ombak,” kata Samsudin.

Ia menambahkan, berkat latihan intensif dan upaya pelatih dalam mengasah keterampilan para atlet, dirinya optimistis bahwa keempat atlet Lampung ini akan tampil maksimal.

Samsudin juga memohon doa serta dukungan dari seluruh masyarakat agar para atlet Lampung dapat meraih prestasi terbaik di ajang ini.

Turut mendampingi Pj Gubernur Samsudin, Ketua Harian KONI Lampung Brigjen TNI (Purn) Amalsyah Tarmizi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: