Gelar Rapat Bersama, Lampung-Banten Siap Jadi Tuan Rumah PON 2032
Ketua Harian Koni Lampung Amalsyah bersama Ketua Koni Banten Edi Aryadi saat dimintai keterangan di Kantor Gubernur Lampung --
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Kepengurusan KONI Lampung dan Banten melakukan rapat bersama terkait kesiapan menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) 2032,Selasa 6 Agustus 2023.
Ketua KONI Banten Edi Aryadi mengatakan Banten sangat mendukung rencana sebagai tuan rumah PON 2032 bersama Provinsi Lampung.
Ia mangatakan bahwa Lampung Banten akan menandatangani perjanjian kerja sama terkait kegiatan tersebut.
"Pada prinsipnya Banten siap. Walaupun masih banyak yang harus disiapkan secara teknis tetapi antara KONI Banten dan Lampung akan membuka teks kerjasama," ungkapnya.
BACA JUGA:Diklat Calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024 Resmi Dibuka
BACA JUGA:Tim Gabungan Terus Dalami Kasus Mayat Dalam Karung di Lampung Timur, Hasil Autopsi Segera Keluar
Lanjutnya venue pelaksanaan PON di Banten telah siap dan sampai saat ini tidak ada masalah.
"Termasuk di Lampung tidak ada masalah,"jelasnya.
Namun ia menjelaskan ada beberapa yang perlu diselesaikan.
"Tapi insya Allah selesai, Kan waktunya juga masih lama," terangnya.
BACA JUGA:Presley Hutabarat Mundur Dari Jabatan Dirut Bank Lampung Alasan Kepentingan Keluarga
BACA JUGA:Menanggapi Dugaan Malapraktik, Alena Beauty Sebut Sudah Lakukan Sesuai SOP
Ketua Harian Koni Lampung Amalsyah mengatakan bahwa pertemuan antara Lampung dan Banten menjadi sejarah.
Ia mengatakan bahwa Penjabat Gubernur Lampung dan Banten Juga telah sepakat menjadi tuan rumah PON 2023 mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: