Serap Dana Desa Melalui Program Ketahanan Pangan, Pemdes Karanganyar Bangun Jalan Rabat Beton

Serap Dana Desa Melalui Program Ketahanan Pangan, Pemdes Karanganyar Bangun Jalan Rabat Beton

Bantu mobilitas Petani pemerintah desa Karanganyar bangun rabat beton menuju pertanian -Foto - Wiji ([email protected])-

LAMSEL, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dalam upaya  mempermudah dan memperlancar akses para petani dalam mengangkut hasil panennya, Pemerintah Desa Karanganyar Kecamatan Jatiagung Kabupaten Lampung Selatan realisasikan program ketahanan pangan berupa rabat beton menuju arah pertanian 

Sedangkan pelaksanaan pembangunan dari anggaran Dana Desa tahun 2024 melalui program ketahanan pangan itu dilaksanakan di Dusun Karang Tani dengan panjang 335 Meter dan lebar 3 meter serta ketebalan 12 Cm 

Adapun program ketahanan pangan merupakan suatu kondisi terpenuhinya kebutuhan pangan bagi rumah tangga yang tercermin dari tersedianya pangan secara cukup , baik dari jumlah maupun mutunya ,aman , merata,dan terjangkau

BACA JUGA:Dua Titik Kerusakan Jalan di Tanjakan Jalur Sumber Jaya - Kebun Tebu Membahayakan

Seperti yang diungkapkan oleh Kepala Desa Karanganyar Sumanto saat menggelar kegiatan yang dilaksanakannya pada Kamis 18 Juli 2024

"Alhamdulillah melalui program ketahanan pangan kita realisasikan pembangunan rabat beton dengan panjang 335 meter, lebar 3 meter dan tebal 12 Cm di dusun Karang Tani dengan anggaran Rp.205.000.000," ujar Sumanto 

Menurutnya  pembangunan jalan ini merupakan jalan  warga Menuju arah pertanian serta dirinya berharap dengan telah dibangunnya jalan bisa mempermudah akses petani dan warga dalam menuju pertanian 

BACA JUGA:Toilet Tidak Ada Air, Siswa SDN 1 Bedudu Buang Air Sembarangan

Dari pantauan dilokasi terlihat bahwa jalan tersebut sebelumnya masih berupa tanah padat . Sementara selain pembangunan di dusun Karang Tani melalui program ketahanan pangan juga telah dilaksanakan di dusun 3 C dengan panjang 275 meter dan lebar 3 meter serta ketebalan 12 Cm dengan menelan anggaran Rp.146.000.000

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: