Diduga Akibat Tabung Gas Bocor, Kebakaran Menghanguskan 4 Unit Kontrakan di Rajabasa

Diduga Akibat Tabung Gas Bocor, Kebakaran Menghanguskan 4 Unit Kontrakan di Rajabasa

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Kebakaran akibat kebocoran pada tabung gas LPG terjadi di salah satu rumah warga di Jl. Indra Bangsawan Gg. Ibrahim Kelurahan Rajabasa Kecamatan Rajabasa Kota Bandar Lampung.

Salah satu warga mengatakan, kebakaran terjadi pada Rabu, 12 Juni 2024 pukul 18.30 WIB, ledakan sempat mendengar berapa kali yang diduga dari tabung gas LPG yang ikut terbakar.

"Saya sempat mendengar beberapa kali ledakan yang diduga tabung gas lpg ikut terbakar," ucap Rita, warga setenpat.

Saat kejadian, salah satu penghuni kontrakan sedang memasak, dan diduga api menyambar tabung gas yang bocor dan membakar tabung gas lain yang ada di dekatnya.

BACA JUGA:Disdukcapil Bandar Lampung Lakukan Perekaman e-KTP dan Pembuatan Akun IKD di Kantor Kelurahan Srengsem

Api kemudian dengan cepat membesar akibat hembusan angin kencang hingga membakar empat kontrakan berikut barang-barang di dalamnya yang tidak bisa diselamatkan.

"Api membesar karena angin kencang juga, dan langsung menyebar ke bedeng yang lain," imbuhnya.

Sementara itu Sekretaris Damkar Kota Bandar Lampung, Husni mengatakan, api berhasil dijinakkan setelah upaya pemadaman selama lebih kurang satu jam.

"Setelah ada laporan kita langsung menuju lokasi," kata Husni.

BACA JUGA:Pemkot Bandar Lampung, Mengadakan Program Sarapan Gratis

Setidaknya 5 unit mobil damkar dan 2 mobil suplai, serta 36 anggota damkar diterjunkan untuk memadamkan kobaran api.

"Kita menurunkan 5 mobil damkar dan 2 suplai, serta 36 anggota Damkar," ucapnya.

Akibat kebakaran tersebut, lanjut Husni, tiga warga mengalami luka bakar dan telah dilarikan ke rumah sakit, sementara terkait kerugian materil, pihaknya belum bisa memperkirakan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: