Pemerintah Desa Karangsari Gerak Cepat Gotong Royong Bedah Rumah Warga
-Foto - Wiji ([email protected])-
LAMSEL,MEDIALAMPUNG.CO.ID -Pemerintah Desa Karangsari Kecamatan Jatiagung Kabupaten Lampung Selatan dibawah pimpinan langsung Kepala Desa Romsi,S.H bersama Babinsa dan bhabinkamtibmas dengan dibantu masyarakat gerak cepat melaksanakan gotong royong dengan membedah rumah milik Pasangan Joko dan Meli warga Dusun Tanjung Laut ,Senin 3 Juni 2024
Diketahui bahwasanya rumah milik pasangan Joko dan Meli ini yang hidup bersama tiga anaknya yang masih kecil dan istrinya yang juga lagi mengandung tersebut tinggal dirumah yang jauh dari kata layak huni
Dimana rumah tersebut dengan kondisi dinding berasal dari geribik bambu yang rapuh dan hampir roboh, bahkan ketika hujan mengalami kebocoran itu mendapatkan Bantuan Bedah Rumah Layak Huni (RTLH) dari Program Swasembada Rumahku Kabupaten Lampung Selatan melalui dana CSR dari PT. ASDP Indonesia Ferry (Persero)
Sesuai arahan dari Bupati Lampung Selatan saat menyerahkan Bantuan Bedah Rumah yang diserahkan pada hari Minggu 2 Juni 2024 kemarin ,maka pemerintah desa Karangsari yang dipimpin langsung oleh Romsi bergerak cepat dengan menggerakkan aparatur desa membangun rumah tersebut
BACA JUGA:Terendus Anggota PKD dari Parpol dan Terlibat Korupsi Dana Desa di Kecamatan Pagar Dewa
Hal itu yang diungkapkan oleh kepala desa Karangsari Romsi,S.H saat di lokasi bahwa aparatur desa yang dibantu warga bersama TNI-Polri dan Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kecamatan Jatiagung bergerak secara swadaya untuk mendirikan bangunan rumah yang lebih layak dan nyaman untuk dihuni keluarga Joko dan Meli ini
"Alhamdulillah pagi ini kita aparatur desa bergerak cepat yang dibantu oleh Babinkamtibmas dan Babinsa Koramil serta sejumlah warga memulai kegiatan gotong royong dengan melaksanakan kegiatan awal yakni merubuhkan, kemudian membangun ulang rumah tersebut,"ungkap Romsi.
"Sesuai dengan arahan pemerintah maka rumah saudara Joko ini kita buatkan dengan type 36,yang nantinya akan kita buat lebih nyaman dari sebelumnya,"Jelasnya
Tak lupa Romsi juga mengucapkan apresiasi kepada Babinsa dan bhabinkamtibmas yang telah membantu dan berpartisipasi dalam gotong royong dalam rangka bedah rumah ini
BACA JUGA:Warga Budi Lestari dan Satgas TMMD Kodim 0421 Gotong Royong Ratakan Pasir Jalan Onderlagh
Sementara ditemuin dilokasi ibu meli mengucapkan terimakasih kepada Bupati Lampung Selatan yang telah memberikan bantuan bedah rumah ini dan kepada pemerintah desa dan aparatur serta masyarakat yang membantu membedah dan membangun kembali (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: