Pekon Ringin Jaya Buka Badan Jalan Sepanjang 1 Kilometer
--
LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Pekon Ringin Jaya, Kecamatan Bandar Negeri Suoh (BNS), Kabupaten Lampung Barat (Lambar), membuka badan jalan sepanjang 1 kilometer, yang akan menghubungkan pekon setempat dengan Pekon Tembelang.
Peratin Negeri Jaya Hendriyanto mengungkapkan, dibukanya badan jalan ini akan menjadi akses masyarakat yang diharapkan mampu menggerakan roda perekonomian masyarakat di wilayah itu.
Pembukaan badan jalan tersebut, kata dia, bersumber Dana Desa (DD) tahun anggaran 2024, yang didasari dari usulan masyarakat, dna menjadi salah satu program prioritas pihaknya pada tahun anggaran 2024 ini.
”Dibukanya badan ini tentunya akan membuka akses antara Pekon Ringin Jaya dengan Pekon Tembelang, sehingga nantinya akan mampu mempermudah akses transportasi masyarakat, baik dalam mengakses daerah-daerah tetangga, maupun saat mengeluarkan hasil bumi yang dihasilkan masyarakat kami,” ungkap Hendriyanto, usai melakukan peninjauan langsung pelaksanaan pembukaan badan bersama Camat BNS Mandala Harto.
BACA JUGA:Khawatir Kembali Terjadi Erupsi, Kawah Keramikan Ditutup untuk Wisatawan
Panjang badan jalan yang dibuka sekitar satu kilometer, hal ini dikarenakan badan jalan dari wilayah Pekon Tembelang sudah ada, namun saat ini kendalanya masih diperlukan pembangunan satu jembatan, sehingga akses tersebut bisa lebih mudah dilalui masyarakat.
”Yang dari Tembelang badan jalannya sudah ada, karena itu kami buka akses yang ada di pekon kami sepanjang satu kilometer, hanya saja yang menjadi perhatian kami adalah pembangunan jembatan di salah satu titik,” kata dia.
”Kami tentunya berharap kedepannya akses jalan tersebut bisa ditingkatkan, sehingga bisa lebih mudah dan lebih nyaman untuk dilalui masyarakat,” pungkasnya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: