Sumringah, Puluhan KPM di Ringin Sari Terima BLT-DD untuk 5 Bulan

Sumringah, Puluhan KPM di Ringin Sari Terima BLT-DD untuk 5 Bulan

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Raut wajah sumringah tampak terpancar dari Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Pekon Ringin Sari Kecamatan Suoh Kabupaten Lampung Barat, usai menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) yang diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Peratin Ringin Sari Heri Setiawan, di Balai Pekon setempat Rabu 8 Mei 2024.

Kepada medialampung.co.id, Heri Setiawan menyampaikan bahwa jumlah KPM yang menerima BLT-DD pada tahun anggaran 2024 yang dialokasikan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Pekon (APBP) berjumlah sebanyak 20 KPM.

"KPM yang menerima BLT-DD ini sebelumnya ditetapkan  melalui musyawarah desa, dimana mereka benar-benar layak untuk menerima," ungkap pria yang juga menjabat sebagai Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat (Kasi Kesra) Kecamatan Suoh tersebut," kata dia.

Besaran BLT-DD yang diterima oleh setiap KPM, lanjut Heri, yakni sebesar Rp300 ribu/bulan, untuk BLT-DD yang disalurkan tersebut untuk lima bulan, Januari-Mei, sehingga KPM menerima sebesar Rp1.500.000.

BACA JUGA:Lewat Program Ketahanan Pangan, Pekon Kenali Bagikan Bantuan Pupuk Urea

"Dalam penyalurannya, para KPM kami undang dan juga disaksikan oleh perangkat pekon, Babinsa dan alhamdulillah hari ini juga disaksikan langsung oleh Kasi Binmas Polsek BNS bapak Aipda Sidik Harmoko," kata dia.

Ia berharap, bantuan yang diterima oleh para KPM tersebut bisa bermanfaat, dalam rangka memenuhi kebutuhan rumah tangga, seperti pembelian sembako dan keperluan lainnya.

"Bantuan ini merupakan bentuk perhatian dari pemerintah kepada masyarakatnya, semoga ini akan bermanfaat," pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: