TPP Lambar Gelar Acara Halal Bihalal dan Rapat Koordinasi, Bahas Persoalan Dana Desa

TPP Lambar Gelar Acara Halal Bihalal dan Rapat Koordinasi, Bahas Persoalan Dana Desa

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Tenaga Pendamping Profesional (TPP) Kemendesa Kabupaten Lampung Barat menggelar kegiatan Halal Bihalal sekaligus Rapat Koordinasi di RM Gigin Kecamatan Balik Bukit, Selasa 23 April 2024.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Edi Sudrajat selaku TAPM Provinsi Lampung, Syahril Sekretaris Dinas PMP Kabupaten Lampung Barat, Team TAPM Kabupaten Lampung Barat, Pendamping Desa dan Pendamping Lokal Desa.

Kegiatan Rakor tersebut membahas progres terkini Dana Desa, seperti diketahui bersama masih banyak pekon yang anggaran BLT-DD dan Dana Desa Tahap 1 belum masuk rekening pekon, bahkan ada 3 Pekon yang belum menetapkan APBDES.

Taswin Parizullah selaku koordinator TPP Lambar dalam sambutanya menyampaikan agar Pendamping Desa fokus mengawal progres untuk 3 Pekon yang sampai sekarang belum menetapkan APBDES tersebut.

BACA JUGA:Perekrutan Panwascam Pilkada 2024 Dilakukan Dua Tahap

"Dalam waktu dekat kami akan berkoordinasi lebih intens dengan Dinas PMD agar Pekon memfokuskan tahapan pengadaan barang dan jasa di pekon, melengkapi dokumen pengadaan barang dan jasa sebelum memulai kegiatan, sebagai payung hukum bagi pekon," ungkapnya. 

Lebih lanjut, taswin mengatakan agar Pendamping Desa juga berkoordinasi dengan kecamatan, dengan melakukan rapat pra kegiatan, dilanjutkan trial kegiatan fisik pada titik nol sebagai acuan dasar pembangunan infrastruktur.

"Dalam waktu dekat, selain PBJ kami akan berkoordinasi dengan PMD untuk membahas pemetaan pemutakhiran data IDM 2024, kita berharap data IDM sesuai dengan kondisi Pekon secara objektif," tambahnya.

Sementara, Sahril Sekretaris Dinas PMP, mewakili Kadis PMP yang hadir di acara tersebut, mengajak agar Tenaga Pendamping Profesional (TPP) mensukseskan target pemerintah daerah, dengan pemanfaatan Dana Desa secara tepat sasaran, sehingga masyarakat di seluruh Pekon se-Lampung Barat bisa betul-betul menikmati manfaat DANA Desa.

BACA JUGA:Sempat Surut, Banjir Kembali Merendam Puluhan Rumah di Bumi Hantatai

Begitu juga terkait payung hukum, agar teman-teman Pendamping Desa aktif ikut mengawal dan mendampingi Pekon menerbitkan perdes bagi pekon yang menganggarkan ketahanan pangan nabati dan hewani sebagai dasar dan payung hukum bagi pekon, dan TPK pekon. 

Selanjutnya, Sahril juga meminta kepada pendamping desa agar bisa membimbing pekon dalam menginventarisir aset-aset yang ada di pekon, sehingga aset tersebut bisa terdata dan terinventarisir dengan baik.

Terakhir, Edi Sudrajat selaku TAPM Provinsi Lampung yang juga selaku Korwil Lampung Barat, Pesisir Barat, Tanggamus menyampaikan ucapan terima kasih kepada Sekdis PMP yang telah hadir di acara Halal Bi Halal sekaligus Rakor TPP Lambar.

Ia mengungkapkan rasa bangga dan apresiasi yang tinggi kepada TPP Lambar atas capaian Desa berstatus Mandiri tertinggi di provinsi lampung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: