Ya’juj dan Ma’juj Dikurung Dalam Tembok yang Dibuat Raja Dzulqarnain

Ya’juj dan Ma’juj Dikurung Dalam Tembok yang Dibuat Raja Dzulqarnain

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Tanda salah satu kiamat kubra sebagaimana informasi  Al-Qur’an dan hadis-hadis Rasulullah SAW ialah muncul Ya’juj dan Ma’juj. 

Ya’juj dan Ma’juj saat ini dikurung di dalam tembok yang dibuat Raja Dzulqarnain.

Saat ini, terdapat informasi yang menyedihkan seputar tembok Dzulqarnain ini kondisinya telah retak. 

Hal ini berdasarkan informasi diperoleh dari mimpi salah satu Khalifah Bani Abbasiyah. 

BACA JUGA:Amalan Do'a Terbaik dari Anak untuk Orang Tua Menurut Ustadz Adi Hidayat

Ya’juj dan Ma’juj merupakan makhluk dari bangsa manusia, tetapi memiliki karakteristik berbeda dengan manusia pada umumnya.

Memiliki sifat beringas, rakus dan suka merusak ini menyebabkan keonaran di mana-mana. Bisa dipastikan wilayah yang dihuni Ya’juj dan Ma’juj penduduknya akan merasakan kesengsaraan luar biasa.

Suatu malam, Khalifah Al-Watsiq Billah bermimpi: tembok yang pernah dibangun Dzulqarnain telah terbuka. Berarti, kaum yang ribuan tahun berada di baliknya, yaitu Ya’juj dan Ma’juj, telah berkeliaran di alam bebas.  

Merupakan malapetaka besar yang berkaitan dengan akhir zaman. Lepasnya Ya’juj dan Ma’juj satu dari sepuluh tanda besar kiamat yang disebutkan Nabi.

BACA JUGA:2 Tugas Peran Penting Seorang Istri Menurut Ustadz Adi Hidayat

Berdasarkan hadis riwayat Muslim, ini 10 tanda besar kiamat: munculnya kabut, munculnya Dajjal, munculnya binatang melata, matahari terbit dari barat, turunnya Isa bin Maryam, keluarganya Ya’juj dan Ma’juj, keluarnya api dari Yaman yang menggiring umat manusia menuju Padang Mahsyar, dan bumi amblas di tiga tempat: satu di timur, satu di barat, dan satu di jazirah Arab. 

Isyarat tentang terjadinya sesuatu pada tembok dibangun Dzulqarnain, telah disampaikan Nabi, dua abad sebelumnya. 

Sebuah riwayat melalui Ummu Habibah dari Zainab binti Jahsy (istri Nabi) menyebutkan:

أنَّ النبيَّ صَلَّى اللهُ عليه وسلَّمَ، دَخَلَ عَلَيْهَا فَزِعًا يقولُ: لا إلَهَ إلَّا اللَّهُ، ويْلٌ لِلْعَرَبِ مِن شَرٍّ قَدِ اقْتَرَبَ، فُتِحَ اليومَ مِن رَدْمِ يَأْجُوجَ ومَأْجُوجَ مِثْلُ هذِه وحَلَّقَ بإصْبَعِهِ الإبْهَامِ والَّتي تَلِيهَا 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: