Logistik Pemilu di Pesisir Barat Mulai Bergeser ke PPK

Logistik Pemilu di Pesisir Barat Mulai Bergeser ke PPK

--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID — Pasca pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 di 490 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di 116 Pekon dan Dua Kelurahan di 11 Kecamatan se-Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), Rabu 14 Februari 2024 kemarin. 

Kini seluruh logistik Pemilu itu sudah mulai kembali didistribusikan oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS) ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Ketua KPU Kabupaten Pesbar, Marlini, S.H.I, M.H., mengatakan, untuk logistik Pemilu di setiap TPS sudah mulai dikembalikan ke PPS, dan dari PPS juga sudah mulai mendistribusikannya kembali ke PPK untuk memasuki tahapan pleno tingkat PPK yang kemungkinan akan dilaksanakan dua hari kedepan. 

Tentunya diharapkan dalam pendistribusian kembali logistik Pemilu hingga ke tingkat PPK itu semuanya berjalan lancar hingga selesai.

BACA JUGA:Hasil Quick Count DPRD Provinsi Lampung Dapil IV Mantan Bupati Lambar Parosil Mabsus Menempati Posisi Teratas

BACA JUGA:Temukan Pelanggaran, Bawaslu Pesisir Barat Rekomendasikan PSU di TPS Ini

“Sampai selesai nanti, kita berharap pendistribusiannya ke PPK tidak ada kendala, serta dalam pelaksanaan rapat pleno di tingkat Kecamatan juga berlangsung aman,” katanya, Kamis, 15 Februari 2024.

Dijelaskannya, dalam pendistribusian kembali semua logistik ke masing-masing Kecamatan itu juga mudah-mudahan kondisi cuaca tetap mendukung. 

Karena jika terjadi cuaca hujan, tentu dikhawatirkan akan tersendat dalam pendistribusiannya, salah satunya untuk di wilayah empat Pekon terisolir yang ada di Kecamatan Bangkunat tersebut. 

Karena jika cuaca hujan, tentu akses jalan di wilayah terpencil menuju ke lokasi Kecamatan itu cukup sulit.

BACA JUGA:Harga Beras di Lampung Barat Mengalami Kenaikan

BACA JUGA:Tahun Ini, Disbunnak Lampung Barat akan Gelar Pelatihan di Sekolah Kopi

“Meski begitu mudah-mudahan distribusi pengembalian logistik Pemilu di wilayah terisolir itu tidak ada hambatan sampai ke lokasi kantor Kecamatan Bangkunat, dan semua logistik tetap aman,” jelasnya.

Sementara itu, terkait dengan tingkat partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan Pemilu 2024 di Kabupaten Pesbar hingga kini belum bisa dipastikan, karena itu nanti masih menunggu semua hasil penghitungan suara yang masuk sampai dengan 100 persen. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: