Nelayan Hilang di Tanjung Setia Belum Ditemukan, Tim SAR Gabungan Masih Lakukan Pencarian
Tim SAR melakukan pencarian--
PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Lampung, melalui Pos SAR Tanggamus bersama Tim SAR gabungan, hingga Selasa (10 Oktober 2023), masih melakukan Pencarian terhadap nelayan di Pekon Tanjung Setia Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar) yang diduga hilang pada Senin (9 Oktober 2023) saat pergi melaut mencari ikan di wilayah pantai Pekon Tanjung Setia tersebut.
Koordinator Pos SAR Tanggamus, Robi Rusliansyah, mendampingi Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Lampung, Deden Ridwansyah, S.Sos., mengatakan, Basarnas Lampung melalui Pos SAR Tanggamus telah
menurunkan delapan personil untuk melakukan pencarian terhadap nelayan yang diduga hilang itu, sejak Senin (9 Oktober 2023) sore kemarin tim juga telah melakukan penyelaman di sekitaran lokasi pantai yang ada di Tanjung Setia tersebut.
“Sesuai permintaan keluarga korban tersebut, kami juga telah melakukan penyelamatan di titik lokasi ditemukannya perahu yang diduga digunakan nelayan tersebut, namun pencarian korban belum membuahkan hasil,” katanya.
BACA JUGA:Periksa Dugaan Main Proyek, Inspektorat Jadwalkan Pemanggilan Camat Lumbok Seminung Kamis
Dijelaskannya, dalam pencarian terhadap korban nelayan yang diduga hilang itu, Basarnas juga menggunakan perahu karet serta Aqua Eye.
Saat ini tim masih melakukan pencarian dengan menyisiri beberapa titik perairan pantai di wilayah Kecamatan Pesisir Selatan ini.
Selain itu juga melakukan pendeteksian terhadap korban dengan menggunakan alat Aqua Eye tersebut.
Tetapi hingga kini belum juga ditemukan adanya tanda-tanda terhadap korban nelayan yang diduga hilang tersebut.
BACA JUGA:Pemkab Lampung Barat Beri Bantuan 4 Ton Beras untuk Warga Terdampak El Nino di Suoh dan BNS
Pihaknya tentu akan terus berupaya untuk memaksimalkan dalam pencarian nelayan yang diduga hilang itu.
“Tentu dukungan semua pihak, instansi, masyarakat, maupun pihak terkait lainnya sangat diharapkan untuk bersama-sama membantu pencarian nelayan yang diduga hilang saat melaut tersebut,” pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, seorang nelayan asal Pekon Tanjung Setia Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat diduga hilang saat melaut mencari ikan sekitar pukul 08.00 WIB, Senin (9 Oktober 2023), tepatnya di pantai Rata Putus Pemangku III Bumi Agung, Pekon stempat.
Peratin Pekon Tanjung Setia, Iswandi, mengatakan, nelayan yang diduga hilang itu yakni Hendra Cipta (30), warga Pemangku III Pekon Tanjung Setia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: