Penyaluran BLT dan Dana Desa Tahap Tiga Dilakukan Bersamaan

Penyaluran BLT dan Dana Desa Tahap Tiga Dilakukan Bersamaan

Ilustrasi BLT Dana Desa--

PESBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (DPMP), Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), akan menyalurkan anggaran Bantuan Langsung Tunai (BLT) triwulan tiga bersamaan dengan penyaluran anggaran Dana Desa (DD) tahap tiga.

Kabid Kelembagaan dan Pemerintahan Pekon, Nora Elisa mendampingi Plt. Kadis PMP Pesbar M. Nursin Chandra mengatakan, saat penyaluran BLT-DD triwulan tiga akan dilaksanakan bersamaan dengan penyaluran anggaran DD tahap tiga.

BACA JUGA:Kemendagri Beri Reward BUMD Awards dan Bahas BUMD Seluruh Indonesia

“Penyaluran BLT-DD tahun 2023, dilaksanakan setiap triwulan, sekarang sudah memasuki triwulan tiga dan pelaksanaan penyaluran akan mulai dilaksanakan berdasarkan pengajuan dari pekon,” kata dia.

Dijelaskannya, dalam pengajuan pencairan anggaran DD tahap tiga tersebut, pekon juga harus menyiapkan pengajuan BLT-DD triwulan tiga, karena dalam pengajuannya juga dilakukan secara terpisah.

BACA JUGA:Bantah Main Proyek, Camat Lumbok Seminung Sebut Itu Tidak Benar

“Sekarang pengajuan anggaran DD dan BLT DD itu dilakukan secara terpisah, untuk DD reguler ada berkasnya sendiri begitu juga dengan BLT-DD, sehingga dalam penyalurannya juga dilakukan terpisah,” jelasnya.

Dikatakannya,, jumlah KPM BLT-DD tahun ini mencapai 2.948, tersebar di 11 kecamatan seperti Kecamatan Pesisir Tengah 216 KPM, Pesisir Selatan 386 KPM, Lemong 357 KPM, Pesisir Utara 285 KPM.

BACA JUGA:Seleksi PPPK Tidak Pengaruhi Pembuatan Kartu Kuning

“Lalu, di Kecamatan Karya Penggawa 298 KPM, Pulau Pisang 164 KPM, Way Krui 215 KPM, Krui Selatan 200 KPM, Ngambur 205 KPM, Ngaras 210 KPM dan Bangkunat 412 KPM,” terangnya.

Menurutnya, dalam satu kali salur anggaran DD yang disiapkan untuk 2.948 KPM di 11 kecamatan yang tersebar di 116 pekon itu mencapai Rp2.653.200.000, hingga sekarang anggaran BLT-DD yang sudah disalurkan mencapai Rp5.306.400.000.

BACA JUGA:Berikut Langkah Pengajuan KUR Super Mikro Mandiri Bagi Alumni Kartu Pekerja

“Sedangkan dalam setahun anggaran DD yang khusus disiapkan untuk BLT-DD di Kabupaten Pesbar mencapai Rp10.612.800.000, yang berasal dari anggaran DD di 116 pekon,” pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: